[language-switcher]
Beranda  Berita

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M di Masjid Al Halim Polda Kepri


BATAM
– Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Drs. Darmawan, M.Hum., beserta personil Polda Kepri melaksanakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M di masjid Al Halim Polda Kepri, Kamis (21/10/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Drs. Darmawan, M.Hum., Pejabat Utama Polda Kepri, Ustadz Bajora Lubis, M.PDi (Selaku Penceramah) dan Personil Polda Kepri. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M kali ini bertemakan “Dengan Meneladani Akhlak Dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad S.A.W Kita Wujudkan Polri Yang Presisi”, Ujar Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S.,S.I.K.,M.Si.

Adapun sambutan Kapolda Kepri yang di bacakan oleh Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Drs. Darmawan, M.Hum., ialah dalam memperingati Maulid Nabi merupakan bentuk perwujudan rasa cinta kasih sayang dan kepatuhan terhadap Rasulullah SAW sebagai upaya membangkitkan semangat keagamaan bagi umat muslim. “Mari kita meneladani akhlak dan kepemimpinan Rasulullah SAW dalam melaksanakan tugas dan diterapkan dikehidupan sehari-hari”. Salah satu sikap yang bisa kita aplikasikan dalam pelaksanaan tugas yaitu tidak merugikan orang lain dalam pelaksanaan tugas-tugas pokok kepolisian salah satunya dalam bidang pelayanan publik. Selain itu esensi dari peringatan maulid Nabi sesungguhnya adalah untuk meneladani setiap pikiran, ucapan dan tindakan Rasulullah SAW.

Sejarah mencatat tatanan kehidupan bernegara yang dibangun oleh nabi Muhammad SAW sangat menjunjung tinggi Keadilan sosial, musyawarah untuk mufakat, penghormatan terhadap nilai-nilai kemanusiaan, penegakan hukum dan persamaan antara umat untuk menjaga harmoni sosial. Dari tatanan kehidupan kenegaraan itulah semoga menjadi inspirasi bagi kita semua untuk membangun kehidupan yang lebih beradab pada saat ini dan masa depan. Saya berharap insya Allah anggota Polri khususnya seluruh jajaran Polda Kepri akan memiliki anggota berdisiplin tinggi, berkepribadian baik dan akhlak mulia serta kinerja yang optimal, yang mana hal ini selaras dengan tema peringatan maulid nabi Muhammad SAW 1433 H kali ini. Ucap Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Drs. Darmawan, M.Hum.

Setelah pembacaan Shalawat bersama, dilanjutkan ceramah agama oleh Ustadz Bajora Lubis, M.PDi dan kemudian acara ditutup dengan pembacaan Do’a. Tutup Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S.,S.I.K.,M.Si.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Australian Federal Police Kunjungi Museum Pusjarah Polri
Jaga Keamanan World Water Forum di Bali, Polda NTB Gencarkan Patroli di Kawasan Pelabuhan
Simulasikan Pengamanan WWF, TNI-Polri Gelar TFG Gabungan
Polri Gagalkan Penyelunduan 91 Ribu Benih Lobster ke Luar Negeri
Resimen Laksmana Satya Prakasha SIP 53 Ikuti Gladi Wirottama
Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Jari Putus Dibegal Masuk Bintara Polri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Tanah Abang Kembali Menggelar Kegiatan Jumat Curhat, Sebuah Inisiatif Penting Dalam Menjaga Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas)
Polisi Sahabat Anak Bersama Satlantas Polres Sijunjung dan TK Kartika I-69
Kejadian Truk Mogok, Polsek Juntinyuat Turun Langsung Atur Arus Lalu Lintas
Ciptakan Wilayah Kondusif, Polsek Parungkuda Lakukan Patroli malam
Patroli Malam Antisipasi Kriminalitas oleh Polsek Parungkuda Polres Sukabumi
Polsek Penukal Abab Gelar Jumat Curhat di Desa Gunung Raja, Sampaikan Himbauan Kamtibmas dan Kesiapsiagaan Bencana
Lihat Semua
WordPress Lightbox