[language-switcher]
Beranda  Berita

Puskesmas Suralaga Raih Capaian Vaksinasi Terbaik Di Lotim, Kapolres Berikan Hadiah 1 Unit Sepeda Motor

Lombok Timur – Dirangkaikan dengan apel gelar pasukan Ops Zebra Rinjani 2021, Kapolres Lombok Timur juga menggelar apel pemberian penghargaan kepada Kepala Puskesmas Suralaga karena telah menjadi puskesmas yang menjadi capaian vaksinasi terbaik di Kabupaten Lombok Timur. Kamis (25/11/21)

Seperti yang telah diumumkan sebelumnya oleh Kapolres Lombok Timur, bahwa dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi di Kabupaten Lombok Timur dan memberikan semangat kepada para tenaga kesehatan, Kapolres telah menyediakan satu unit sepeda motor Honda Beat kepada Puskesmas yang pertama mencapai sasaran vaksinasi 100% dosis I dan 50% dosis II.

Dengan capaian vaksinasi dosis I sebanyak 101,61%  dan dosis II sebanyak 50,37% artinya Puskesmas Suralaga layak mendapatkan apresiasi dari Kapolres Lombok Timur seperti yang telah dijanjikan.

Penghargaan dan hadiah 1 unit Sepeda Motor Honda Beat diterima langsung oleh Kepala Puskesmas Suralaga Bapak Medinam Insya. S.Kep dengan didampingi oleh Camat Suralaga DRS. Nur Hilal, Kapolsek Suralaga Ipda Bambang Apriyanto dan Danpos Ramil Suralaga Perlu Sugeng Widodo dihadapan peserta apel.

Secara Langsung Kapolres Lombok Timur mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih oleh Puskesmas Suralaga. “Ini luar biasa, inilah bentuk reward yang kita berikan kepada rekan-rekan karena telah bersinergi dilapangan dengan Kapolsek, Danramil, Camat dan Kapus dalam percepatan vaksinasi” terang Herman setelah memberikan hadiah tersebut.

Dirinya berharap hal ini dapat menjadi pemicu dan contoh kepada anggota semua untuk meningkatkan semangat di lapangan dalam percepatan vaksinasi di Kabupaten Lombok Timur.

“Mari kita tingkatkan semangat kita kembali untuk menyelamatkan rakyat kita terkait dengan percepatan vaksinasi, semoga kita semua dalam ridho Allah”. Tegasnya.

Sementara itu Medinaam Insya. S.Kep selaku Kapus Suralaga mengucapkan terimakasih atas support dan penghargaan yang telah diberikan kepada Puskesmas Suralaga.

“Ini adalah bukti kerja keras kami di Puskesmas Suralaga dan rekan-rekan dari TNI, Polri, Kecamatan dan Desa, semoga masyarakat kami yang telah tervaksin tidak ada lagi yang terkena covid19” tutupnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
POM TNI dan Propam Gelar Rakornis, Fokus Upaya Pencegahan
Pusdokkes Polri Beri Materi Pelatihan Teknik Wawancara dan Interogasi Penyidik PPA di Polda Jateng
Lihat Semua

HUMAS POLDA

POLRES SUMENEP AMANKAN AKSI UNJUK RASA KE KANTOR KEJAKSAAN NEGERI SUMENEP
Kapolres AKBP Nyoman Sudama Hadiri Upacara Peringatan Hardiknas Kabupaten Sekadau
Polisi Sahabat Anak, TK Santa Maria Goreti Kunjungi Polres Sekadau dalam Program Wisata Edukasi
Pospol Simpang 4 Kayu Lapis Kembali Aktif, Masyarakat Apresiasi Polres Sekadau
Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Kasi Humas Polres Sekadau Jelaskan Kronologis Motor Tabrak Pejalan Kaki di Jalan Merdeka Timur
Lihat Semua
WordPress Lightbox