[language-switcher]
Beranda  Berita

Unit SPKT Polresta Palangka Raya Datangi Peristiwa Kebakaran Rumah di Jalan Pinguin I

Polresta Palangka Raya – Unit SPKT dan Piket Fungsi Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng dengan sigap mendatangi peristiwa kebakaran yang terjadi pada sebuah bangunan rumah.

Kebakaran tersebut terjadi pada satu unit bangunan rumah yang berada di kawasan Jalan Pinguin I, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Senin (29/11/2021) siang.

Piket SPKT, Bripka Partogi yang mendatangi TKP tersebut menjelaskan, kebakaran tersebut diketahui terjadi sekitar pukul 17.00 WIB yang menghanguskan satu unit rumah milik korban berinisial GS (44) berukuran 8 x 12 Meter.

“Kebakaran berawal ketika tiba-tiba listrik pada rumah tersebut padam, yang kemudian tercium bau asap dari dalamnya, kemudian munculah percikan api yang dengan cepat membesar serta membakar bagian dalam rumah,” terang Partogi.

Kebakaran itu pun berhasil dipadamkan setelah dilakukan upaya pedamanan oleh warga sekitar dengan dibantu oleh Unit Damkar beserta Polresta Palangka Raya dan Polda Kalteng yang saat itu segera mengerahkan Rantis AWC.

“Tidak ditemukan adanya korban jiwa akibat peristiwa kebakaran yang terjadi ini, hanya saja mengakibatkan kerugian materiil sekitar Rp. 100.000.000,00 (Seratus Juta Rupiah),” pungkas Partogi.

Setelah api berhasil dipadamkan, Unit Identifikasi Polresta Palangka Raya pun bergerak melakukan pemeriksaan dan olah TKP awal guna mengetahui penyebab terjadinya kebakaran pada dua unit rumah tersebut. (pm)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Dengan Terisak, Satrio Sampaikan Terima Kasih Kepada Kapolri
Australian Federal Police Kunjungi Museum Pusjarah Polri
Jaga Keamanan World Water Forum di Bali, Polda NTB Gencarkan Patroli di Kawasan Pelabuhan
Simulasikan Pengamanan WWF, TNI-Polri Gelar TFG Gabungan
Polri Gagalkan Penyelunduan 91 Ribu Benih Lobster ke Luar Negeri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Gelar Operasi Pekat, Polres Kepulauan Tanimbar berhasil mengamankan sebilah Sajam
Patroli Kring Serse Polsek Indralaya Diperketat untuk Antisipasi Tindak Pidana 3C
Bahtiar Tambunan menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga yang berkumpul untuk bersama sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif serta waspada terhadap orang sekitar mencurigakan.
Sat Polairud Polres Berau Sambangi Pulau Balikukup dalam Kegiatan Ramah Lingkungan
Sejumlah miras diamankan Personel yang tergabung Ops Pekat Salawaku 2024 Polres Kepulauan Tanimbar
Personil Polsek Patumbak Menggelar Pengecekan Rutin Ruang Tahanan Di Mako Polsek Patumbak.
Lihat Semua
WordPress Lightbox