[language-switcher]
Beranda  Berita

Audit Kinerja Tahap II 2021, Tim Itwasda Polda Kaltim Kunjungi Polres Paser

Paser – Tim Itwasda Polda Kaltim dipimpim Madya Tingkat III Itwasda Polda Kaltim Kombes Pol Ristiawan Bulkaini, SH, M. Si., melaksanakan audit kinerja tahap II terhadap Polres dan Polsek jajaran Polres Paser, Rabu (01/12/21).

Kegiatan yang dilaksanakan di Rupatama Mapolres Paser ini dihadiri oleh Kapolres Paser AKBP Eko Susanto, SIK, Wakapolres Kompol Irawan Setyono, SH, SIK MH, para Pejabat Utama (PJU), para Kapolsek, Kasiwas, Kasi humas, Kasi Propam dan Kasium.

“Audit tahap II ini difokuskan terhadap bidang pelaksanaan dan pengendalian,” kata Kombes Pol. Ristiawan sebagai pengawas Audit.

Pelaksanaan audit ini dilakukan sebagai pengawasan internal guna mengetahui sejauh mana program kerja organisasi yang telah dilaksanakan sesuai dengan tugas dan fungsinya.

Dengan adanya pengawasan ini diharapkan seluruh personel jajaran Polres Paser bisa melaksanakan tugas dan fungsinya masing-masing dengan professional, transparan dan akuntabel.

“Ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap enam bulan sekali. Semoga dengan adanya audit kinerja ini Polres Paser dapat lebih baik dalam pelaksanaan tugas dan tertib dalam administrasi,” tandas Kombes Pol. Ristiawan.

Humas Polda Kaltim

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Indonesia Indicator: Polri Ikut Andil Suksesnya World Water Forum
Sukses KTT WWF ke-10, Kasatgas Walrolakir : Pengamanan Pengawalan Maksimal dan Optimal Terlaksana Dengan Baik
Penyelenggaraan World Water Forum di Bali Berjalan Aman dan Sukses, Polri Ucapkan Terima Kasih
Bali Aman Saat WWF, Akademisi Beri Apresiasi Polri
Kapolda Bali Dampingi Kabaharkam Polri Cek Venue Jatiluwih
Parisadha Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Bali Apresiasi Polri Sukses Amankan WWF
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Sempat Ditutup, Jalan Lintas Lebong-Rejang Lebong Kini Bisa Dilewati
Kapolsek Lebong Selatan Hadiri Tabligh Akbar dan Doa Bersama yang Digelar PMJB
Polda Bengkulu Terima 12 Laporan Masyarakat, Kondisi Situasi Aman Terkendali
Polsek Jorlang Hataran Perkuat Sinergi dengan Jemaat dalam 'Minggu Kasih' di Gereja HKBP Dolok Marlawan
Polsek Parapat Berhasil Antisipasi Kemacetan Saat Long Weekend di Jalur Wisata Kota Parapat
Polres Simalungun Gelar Apel Persiapan Pengamanan di Meranti Land
Lihat Semua
WordPress Lightbox