[language-switcher]
Beranda  Berita

128 karyawan telah divaksin, Manajer PT.PSP-KPS: terima kasih vaksinasi mobile Polres Mempawah

POLSEK SUNGAI PINYUH – Polres Mempawah gencar melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat dalam rangka mendukung program Pemerintah dalam percepatan vaksinasi di Kabupaten Mempawah.
Melalui vaksinasi mobile yang merupakan terobosan unggulan Polres Mempawah dalam mensukseskan program vaksinasi dimasa pandemi Covid-19, kegiatan hari ini menyasar karyawan PT.Peniti Sungai Purun – Kebun Purun Selatan (KPS), Desa Sungai Purun Kecil Kecamatan Sungai Pinyuh Kabupaten Mempawah, Jumat(03/12/2021).
Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah, S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Sungai Pinyuh AKP Anne Tria Sefyna,S.H.,S.I.K. menyampaikan terus menggencarkan kegiatan Vaksinasi masyarakat dalam mendukung program Pemerintah dalam penanggulangan Covid-19.
“Iya Polres Mempawah dan Polsek jajaran terus menggencarkan Vaksinasi kepada masyarakat melalui kegiatan Vaksinasi mobile dan hari ini dilaksanakan Vaksinasi menyasar karyawan di PT.PSP-KPS Desa Sungai Purun Kecil Kecamatan Sungai Pinyuh dan dilakukan pengamanan oleh personil Polsek Sungai Pinyuh dipimpin oleh Panit I Binmas Iptu Sunggul Sijabat beserta 6(enam) personil”, pungkasnya.
Ketua Tim Vaksinator Polres Mempawah Aipda Eko Purwanto menyampaikan terima kasih kepada pihak Manajemen PT.PSP-KPS yang telah menyediakan Vaksinasi hari ini dan kepada masyarakat yang hadir, tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Terima kasih kepada pihak Manajer PT.PSP-KPS yang telah menyediakan tempat untuk kami melaksanakan kegiatan Vaksinasi disini, terima kasih juga kepada masyarakat dan karyawan yang hadir untuk divaksin, ingat vaksin sebanyak dua kali, tetap patuhi protokol kesehatan dan bagi yang belum divaksin silahkan mendatangi Gerai-gerai vaksin Puskesmas dan Polres dimana pun berada, salam sehat, tetap waspada dan jangan kendor”, pesan Aipda Eko.
Manager PT.PSP-KPS Ricky Fariza Lubis menyampaikan terima kepada Tim Vaksinator Polres Mempawah dan terima kasih kepada seluruh peserta yang hadir.
“Hari ini di KPS dilaksanakan Vaksinasi disini, terima kasih kepada Tim Vaksinator Polres Mempawah dan kepada seluruh peserta yang hadir memgikuti vaksin, tetap patuhi protokol kesehatan, mudahan-mudahan kegiatan ini dapat mempercepat proses vaksinasi masyarakat dan karyawan perusahaan khususnya”, ungkap Ricky.
“Alhamdulillah hari ini 128 karyawan PT.PSP – Kebun Purun Selatan telah  divaksin, sekali lagi terima kasih kepada Tim Vaksinator Polres Mempawah melalui Vaksinasi Mobile sehingga bisa memberikan pelayanan vaksin disini”, tutupnya.
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Jaga Kondusifitas, Polsek Baleendah Lakukan Patroli Dialogis di Baleendah
Polsek Kedungwaru Lakukan Pengamanan Pertanding Babak Grand Final Sepakbola Liga Pendidikan 8
Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Sukajadi Polsek Soreang Rutin kunjungi Warga binaan
Petakan Rawan Kriminalitas, TNI dan Polri Lakukan Kryd Patroli Malam  Di Baleendah
Perempatan Sekolah, Unit Samapta Polsek Baleendah Laksanakan Gatur Lalu Linta
Pelayanan terhadap pengguna jalan, Unit Samapta Polsek Rancaekek laksanakan pengaturan lalu lintas di perlintasan Kereta Api Rancaekek
Lihat Semua
WordPress Lightbox