[language-switcher]
Beranda  Berita

Kembali Hutan Menumbing Dijarah Penambang

72443888 B134 4781 86AA 94D91D31180C
humas.polri.go.id (Babel) Kawasan Tahura Menumbing kembali dijarah oleh para penambang liar. Hal ini terungkap dalam konferensi pers oleh Polres Bangka Barat, Senin, (13/01/20). Dalam konferensi pers tersebut disampaikan oleh Kapolres Bangka Barat, AKBP Muhammad Adenan A.S, S.H. S.IK, bahwa tim gabungan berhasil mengamankan tiga orang penambang yang membabat kawasan kaki Bukit Menumbing, Sabtu, (11/01/20) pukul 15.30 wib.

Ketiga penambang yang berhasil diamankan adalah PR, 22 Tahun, warga Desa Tirta Laga Kecamatan Mesuji Kabupaten Tulang Bawang Lampung, Da, 42 tahun, warga Terminal Muntok Kecamatan Muntok Kabupaten Bangka Barat, So, 43 Tahun, Warga Desa Air Limau Kecamatan Muntok Kabupaten Bangka Barat.

Selain itu, tim gabungan juga mengamankan mesin Ti (tambang inkonvensional) dan peralatan lain yang berada di lokasi tambang di HK Kelekak Duren ( Unying, Kaki Menumbing ) Dusun Daya Baru, Desa Air Belo Kecamatan Muntok, ketiga orang tersebut beserta barang bukti diamankan di Mako Polres Bangka Barat.

“Saat ini Sat Reskrim sedang mengembangkan serta melakukan pemeriksaan terhadap ketiga orang yang diamankan di lokasi yang diduga pelaku penambangan illegal Kaki Bukit Menumbing, ” ujar Kapolres Bangka Barat.

Kapolres Bangka Barat juga menghimbau agar tidak ada lagi yang melakukan aktivitas penambangan ilegal ataupun kegiatan yang dapat merusak lingkungan sekitar kawasan hutan konservasi Menumbing.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Giat Jum’at Curhat Polsek Muara Kuang Dengan Kepala Sekolah Serta Guru SMA 1 Muara Kuang
Kapolsek Rantau Alai Giat Jumat Curhat di Aula Kantor Camat Rantau Alai
Kapolsek Tanjung Batu, Berikan Imbauan Kamtibmas Ke Warga Saat Giat Jumat Curhat
Kapolsek Tanjung Raja Gelar Jumat Curhat di Desa Sungai Pinang 1
Kapolsek Indralaya Dengar Keluhan Masyarakat Pada Giat Jumat Curhat
Lihat Semua
WordPress Lightbox