[language-switcher]
Beranda  Berita

Polri Gandeng PT Ram Communication Promosikan Kinerja ke Publik

Jakarta – Polri menggelar tender secara resmi dan terbuka perihal promosi Divisi Humas Polri melalui sistem Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) , dari LPSE tersebut tercatat ada 11 perusahaan yang mengikuti Tender, dan dari hasil LPSE tersebut terpilih PT Ram Communication untuk mengemban tugas promosi.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Argo Yuwono mengatakan anggaran yang disediakan oleh Polri melakukan tender untuk kegiatan promosi akun media sosial Humas Polri sudah dikaji dengan teliti.

“Sudah diaudit oleh Internal maupun external,” kata Brigjen Pol Argo Yuwono (27/02/2020).

Tender tersebut sudah dilaksanakan pada awal Januari 2020 dengan anggaran 2,7 miliar tujuan dari Tender ini sebagai langkah Polri mensosialisasikan akun beserta informasi seluruh kegiatan Polri, mulai dari Polsek, Polres, Polda sampai dengan Mabes Polri.

“Jadi kegiatan promote akun itu kan kamu punya akun medsos resmi ya, ada instagram, Facebook dan Twitter, nah Promote akun ini tujuannya untuk mengamplifikasi kegiatan Polri, baik kegiatan oprasional, humanis, maupun kegiatan lain supaya masyarakat tahu,” ujar Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes Pol Asep Adi Saputra.

Pemenang Tender yang dilakukan Polri dinilai berdasarkan ide yang disampaikan untuk melakukan promosi akun Divisi Humas Polri, ide-ide tersebut disaring secara teliti.

“Bagaimana ide mereka untuk promosi akun, mereka presentasi, nah yang mendekati istilahnya ideal itu pemenangnya,” ucap Kombes Pol Asep Adi Saputra.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri Hadiri Muktamar XIII KAMMI
Kapolri Hadiri Muktamar XIII KAMMI
IPW Sebut Langkah Polri Sudah Tepat di Kasus Vina, Masyarakat Jangan Termakan Hoaks
Pastikan Side Event KTT WWF ke-10 Berjalan Lancar, Kasatgas Walrolakir : Maksimalkan Pengamanan Pameran UMKM
Kompolnas Optimistis Kasus Vina Cirebon Bakal Diungkap Tuntas 
Divkum Polri Berikan Penyuluhan Hukum KUHP dan HAM di Polda Sulteng
Divisi Humas Polri Gelar Dialog Penguatan Internal di Kaltim, Dukung IKN Menuju Indonesia Emas 2045
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Laksanakan Patroli malam hari dalam rangka antisipasi kejahatan C. 3 di wilayah hukum polsek Kaliwedi yang di anggap rawan terjadinya kejahatan 
Polsek Koja Polres Metro Jakarta Utara Gelar Operasi KRYD Untuk Tingkatkan Keamanan Wilayah antisipasi tawuran dan kejahatan jalanan
Wakapolres Ogan Ilir Cek Pelayanan SKCK, Pastikan Pelayanan Optimal dan Sesuai Prosedur
Polsek Pangkalan Lesung Patroli Cegah Bali
Polsek Pangkalan Lesung Patroli Cegah Bali
Sat Pol Air Polres Bontang ingatkan Nelayan untuk Tetap Waspada dan Menjaga Keselamatan saat Berlayar
Cegah Stunting Efektifkan Kegiatan Edukasi Bhabinkamtibmas Polsek Baros Sambangi Warga Binaan
Lihat Semua
WordPress Lightbox