[language-switcher]
Beranda  Berita

Sambut HUT Bhayangkara Ke-74, Polres Yalimo Berbagi Kasih Bersama Tokoh Agama Dan Kepala Kampung

WhatsApp Image 2020 06 30 at 22.03.46 1

Yalimo – Dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-74 pada 1 Juli 2020 mendatang, Polres Yalimo kembali menggelar bakti sosial dengan membagikan sembako kepada Tokoh Agama dan Kepala Kampung di Distrik Apahapsili, Selasa (30/6) siang.

Kopolres Yalimo AKBP Rahmat Kaharuddin, SH melalui Ka Sium Bripka Igna Wieky Bagus Anggoro mengungkapkan, sembako yang diberikan tidak lain dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-74 serta kepedulian Polri terhadap warga khususnya kepada para tokoh atau pemuka adat di Kampung Suerlihim, Distrik Apahapsili.

Kata BRIPKA Igna, untuk pemberian sembako bukan hanya untuk Tokoh Agama dan Masyarakat saja, melainkan seluruh masyarakat yang bermukiman di Distrik Apahapsili khususnya di kampung Suerlihim juga telah mendapatkan bantuan beras yang bersumber dari Mabes Polri.

“Untuk hari ini kami berikan kepada bapak Mika Faluk selaku Tokoh Agama dan Yenes Peyon selaku kepala kampung yang mana dalam kesempatan itu di terima langsung oleh istri beliau, “ucapnya.

WhatsApp Image 2020 06 30 at 22.03.46

Ia pun berharap bantuan sembako yang diberikan dapat bermanfaat dan meringankan beban disituasi Pandemi COVID-19 saat ini.

Sementara itu Tokoh Agama Mika Faluk melalui Istrinya mengucapkan terima kasih kepada polri khususnya Polres Yalimo dan jajaran yang sudah berkunjung dan memberi bantuan.

“Terima kasih kepada bapak Kapolres Yalimo dan jajaran yang memperhatikan kami dengan memberikan bantuan sembako dan tentunya ini sangat membantu kami di masa pandemi COVID-19,” ungkapnya.

Penulis : Wahid

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Bareskrim Polri Terus Cari Keberadaan Fredy Pratama
Polri Dinilai Sukses Amankan WWF dan Ikut Mempromosikan Produk UMKM
Keuskupan Denpasar Apresiasi Polri Berhasil Amankan World Water Forum
Sapa Pengungsi Banjir Bandang Sumbar, Ketum Bhayangkari Hibur Anak-Anak Pengungsi
Polri Ungkap Keberhasilan Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Polri Kordinasi dengan Polisi Thailand untuk Tangkap Bandar Narkoba Fredy Pratama
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Dolok Pardamean Resor Simalungun Menggelar Sosialisasi Kamtibmas di SD Negeri 095174 Parbalogan
Bhabinkamtibmas Desa Cipaku Sambangi Rumah Warga Binaan
Bhabinkamtibmas Cibodas Polsek Soreang melaksanakan kunjungan desa binaan.
Personil Polsek Dayeuhkokot Terus Laksanakan Pelayanan Pengaturan Pagi
Unit Samapta Polsek Dayeuhkolot Laksanakan Patroli Dialogis Malam Hari
Unit Samapta Polsek Rancaekek laksanakan pengaturan lalu lintas di Perlintasan Kereta Api Rancaekek
Lihat Semua
WordPress Lightbox