[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Jayawijaya Laksanakan Syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-65 Dengan Menerapkan Protokol Kesehatan

 

WhatsApp Image 2020 09 22 at 11.59.52

Wamena – Polres Jayawijaya melaksanakan acara syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-65 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang bertempat di Aula Yan Bernhard Reba Polres Jayawijaya, Selasa (22/09/2020) pagi.

Acara yang berlangsung sederhana tersebut dihadiri oleh Kapolres Jayawijaya AKBP Dominggus Rumaropen, S.Sos, MM, Wakapolres Jayawijaya Kompol Leonardo Yoga, S.I.K, Para Perwira dan Bintara Polres Jayawijaya serta Wasit, Official dan pemenang turnamen voli.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres menyampaikan terima kasih kepada rekan-rekan lalu lintas dan para wasit serta atlet yang mana kegiatan ini memiliki makna ganda karena selain untuk memberikan hiburan bagi masyarakat Jayawijaya pasca kerusuhan sehingga kita memberikan harapan dengan adanya suasana baru di Jayawijaya.

“Saat memasuki masa ancaman Covid-19 masyarakat mulai tertekan serta disertai dengan tingginya angka kejahatan seperti jambret juga Curanmor dan pemabukan yang tinggi sehingga kita Polres Jayawijaya mencoba membuat moment di 17 Agustus dan Hut lantas pertandingan bola voli, hal ini cukup positif dalam kemajuan bidang olah raga khusunya bidang voli,” ujar Kapolres Jayawijaya.

Kapolres melanjutkan pihaknya memberikan hiburan bagi masyarakat dan juga untuk mempersiapkan atlet di ajang-ajang berikutnya, karena voli sudah menjadi tanggung jawab Polri mulai dari tingkat Mabes hingga Polres dan ini telah dipersiapkan dengan baik di Jayawijaya.

“Kita tidak tahu kapan pandemi covid-19 ini berakhir, tetapi kita bukannya tidak bisa beraktifitas sama sekali karena perekonomian juga harus tetap berjalan namun dengan menerapkan protokol kesehatan dan itu kita harus taati bersama,” tutup Kapolres Jayawijaya.

Dalam acara tersebut juga diserahkan piala serta piagam dan uang pembinaan kepada para pemenang open turnament bola voli yang diselenggarakan Polres Jayawijaya dalam rangka menyambut HUT Lantas Ke-65.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

7 Wilayah Ini Mulai Berlakukan Pembuatan SIM Wajib Punya BPJS Kesehatan
Lecehkan Anak Sendiri, Seorang Ibu Muda di Tangsel Jadi Tersangka
Polri Akan Ekstradisi Buronan Nomor 1 Thailand Chaowalit Thongduang, Selasa 4 Juni
Polri Minta Thailand Segera Tangkap Gembong Narkoba Fredi Pratama
Korlantas Polri Ungkap Kerencanaan, Pelaksanaan, dan Pengorganisasian KTT WWF ke-10 Berjalan Lancar
Sespim Lemdiklat Polri Letakan Batu Pertama Bangun Masjid, Didesain Ridwan Kamil
Lihat Semua

HUMAS POLDA

7 Wilayah Ini Mulai Berlakukan Pembuatan SIM Wajib Punya BPJS Kesehatan
Patroli Minggu Kasih Ps. Kanit Binmas Polsek Besuki Dengan Masyarakat Desa Besuki
Kanit Binmas Polsek Panji Gelar Minggu Di Kelurahan Mimbaan
Hadir Menyapa Warga , Dalam Rangka Minggu Kasih Kanit Binmas Titipkan Himbauan Jaga Kerukunan
Pengajian Rutin Polsek Lasem Wujudkan Polri Humanis dan Berakhlak Mulia
Amankan Perairan Paminggir, Satpolairud Polres HSU Periksa Beberapa Dokumen & Abk Kapal
Lihat Semua
WordPress Lightbox