[language-switcher]
Beranda  Berita

Bersama-Sama Menjaga Kamtibmas Kondusif Oleh Sat Sabhara Polres Kepulauan Aru

Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kodusif di Kabupaten Kepulauan Aru, Polres Kepulauan Aru Polda Maluku melaksanakan patroli dialogis pada seputaran Kota Dobo di Kabupaten Kepulauan Aru. Pelaksanaan patroli dialogis ini sangat rutin dilaksanakan oleh Satuan Sabhara Polres Kepulauan Aru. Sebagai insan Bhayangkara, Polri sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat.

Polri memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dalam mencegah terjadinya gangguan kamtibmas khususnya di wilayah Hukum Polres Kepulauan Aru Polda Maluku dengan melaksanakan patroli dialogis dengan sasaran premanisme, miras dan gangguan kamtibmas di Kabupaten Kepulauan Aru, Senin (19/10/2020) pukul 16.00 Wit. Pelaksanaan patroli dialogis ini dipimpin oleh Dantim Patroli Sabhara Polres Kepulauan Aru Bripka Noke Salkerry.

Sebelum pelaksanaan patroli, terlebih dahulu dilakukan apel pengecekan maupun kesiapan. Apel dilaksanakan di Depan Ruang Sat Sabhara Polres Kepulauan Aru. Bripka Noke Salkerry selaku Dantim Patroli memberikan arahan dan mekanisme pelaksanaan patroli yang akan dilaksanakan.

Setelah pelaksanaan apel, kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan patroli dialogis . Patroli dialogis dilaksanakan dengan menggunakan Kendaraan R4 Satuan Sabhara Polres Kepulauan Aru. Tujuan patroli yang dilaksanakan kali ini ialah mencegah niat dan kesempatan oknum untuk melakukan suatu kejahatan menjelang pelaksanaan Pemilukada di Kabupaten Kepulauan Aru serta menertibkan warga yang tidak menggunakan masker dalam pencegahan penularan Covid-19.

Saat pelaksanaan patroli ini dilaksanakan juga dilakukan himbauan kepada warga masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan untuk selalu menggunakan masker dan jaga jarak. Polri dituntut untuk humanis, sehingga saat menertibkan masyarakat, Polri harus mengutamakan humanis. Selama pelaksanaan patroli ini dilaksanakan dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Dengan Terisak, Satrio Sampaikan Terima Kasih Kepada Kapolri
Australian Federal Police Kunjungi Museum Pusjarah Polri
Jaga Keamanan World Water Forum di Bali, Polda NTB Gencarkan Patroli di Kawasan Pelabuhan
Simulasikan Pengamanan WWF, TNI-Polri Gelar TFG Gabungan
Polri Gagalkan Penyelunduan 91 Ribu Benih Lobster ke Luar Negeri
Resimen Laksmana Satya Prakasha SIP 53 Ikuti Gladi Wirottama
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Mengenal Lebih Dekat Sosok Bripda Jordan yang Jadi Juri Bujang Dara Festival Keling Kumang II
Satlantas Polres Minsel Amankan Sejumlah Sepeda Motor, Diduga Lakukan Aksi Balap Liar
Kanit Binmas Polsek Pasar Kemis Takziah ke Warga Yang Meninggal Dunia
Ciptakan Kondusivitas, Kapolresta Tangerang Kunjungi PT. Alam Lestari Unggul
Polres Minsel Gelar Patroli Presisi, Pastikan Ketersediaan BBM
Sepakati Kerja Sama, Kapolresta Tangerang Silaturahmi ke Ponpes Technolreneur As-Shofa
Lihat Semua
WordPress Lightbox