[language-switcher]
Beranda  Berita

Di Apel Kesiapsiagaan Pengamanan Pilkada Serentak, Kapolda Banten Ajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan

WhatsApp Image 2020 11 25 at 16.43.21

Kapolda Banten Irjen Pol Drs Fiandar hadiri Apel Kesiapsiagaan TNI, Polri dan Pemda terkait pengamanan Pilkada Serentak 2020.

Apel kesiapsiagaan tersebut dipimpin langsung oleh Wagub Banten Andika Azrumy dan didampingi Pangdam III Siliwangi dan Kapolda Banten Irjen Pol Drs Fiandar di Alun-alun Barat Kota Serang, Rabu (25/11/2020).

Saat ditemui Kapolda Banten Irjen Pol Drs Fiandar mengatakan apel kesiapsiagaan tersebut merupakan bentuk sinergitas TNI, Polri dan Pemda dalam menghadapi Pilkada Serentak.

“Hari ini saya bersama Wagub Banten dan Pangdam III Siliwangi melaksanakan apel kesiapsiagaan dalam rangka pengamanan Pilkada Serentak tahun 2020 ini,” ujar Fiandar.

“Dan Apel Kesiapsiagaan ini merupakan bentuk sinergitas TNI, Polri dan Pemerintah Daerah dalam menghadapi Pilkada Serentak di tahun 2020 ini,” lanjut Fiandar.

Fiandar menjelaskan Polda Banten telah menyiapkan ribuan personel guna pengamanan Pilkada Serentak tersebut.

“Untuk pengamanan Pilkada Serentak ini, kita dari Polda Banten sudah menyiapkan 3901 personel yang tergabung dari personel Polda Banten dan Polres Jajaran. Dan juga pengamanan Pilkada Serentak ini kita dibantu dengan personel TNI,” jelas Fiandar.

Fiandar juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan di masa Pilkada Serentak tersebut.

“Pilkada tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana kita melakukan Pilkada di masa pandemi covid-19. Untuk itu saya menghimbau kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan. Hindari kerumunan, selalu menggunakan masker dan rajin mencuci tangan,” ucap Fiandar.

Terakhir, Fiandar mengajak kepada seluruh masyarakat untuk menjaga kambtibmas agar pelaksanaan Pilkada serentak tersebut berjalan dengan aman dan lancar.

“Untuk itu saya mengajak kepada Tokoh agama, tokoh masyarakat dan para calon kepala daerah agar bersama-sama kita menjaga Kambtibmas, agar tahapan pilkada serentak ini bisa berjalan dengan aman dan lancar,” tutup Fiandar.

Sementara itu ditempat yang sama, Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Esy Sumardi juga turut menghimbau kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan.

“Selama ini, Satgas Covid-19 Kabupaten Kota provinsi Banten bersama TNI dan POLRI selalu melakukan upaya pencegahan secara dini terhadap potensi penyebaran Covid-19 dan timbulnya cluster baru. Jadi, saya berharap kepada seluruh masyarakat yang ada di Banten untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang ada seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan demi menyelamatkan manusia dari penyebaran virus Covid-19 terutama di masa pandemi ini,” tutup Edy Sumardi. (Bidhumas) WhatsApp Image 2020 11 25 at 16.43.20

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Asisten Ahmad Dhani ingin Masuk Akpol, Polri: Tidak Dipungut Biaya, Gratis!
Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Kapolri di Hari Pancasila: Pondasi dalam Wewujudkan Indonesia Emas
SIM Indonesia Resmi Diakui di Luar Negeri: Malaysia, Laos hingga Singapura
3.325 Calon Taruna-Taruni Akpol Ikut Seleksi, Masuk Tahap Uji Jasmani
Polri Tangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Tulung Selapan Gelar Patroli KRYD Cegah 3C dan Tindak Pidana Lainnya
Gencarkan patroli KRYD, Polres Cirebon kota sasar area publik
Polsek Kayuagung Lakukan Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas untuk Cegah 3C
Polres OKI Gelar Bhakti Sosial untuk Jaga Kondusifitas di Desa Sungai Sodong
Komitmen Berantas Kejahatan Jalanan, Tim Maung Presisi Polres Cirebon Kota Amankan 6 Remaja Bawa Sajam
Polsek Pampangan Gelar Patroli KKRYD untuk Cegah Tindak Pidana
Lihat Semua
WordPress Lightbox