[language-switcher]
Beranda  Berita

Pesta Miras, Polsek Luwuk Amankan 9 Warga di Dua Tempat

Humas.polri.go.id, Polda Sulteng, Polres Banggai, Polsek Luwuk – Patroli malam di Kota Luwuk terus digencarkan polisi guna memberikan rasa aman serta nyaman terhadap masyarakat dan mencegah terjadinya aksi kriminalitas.

Dalam patroli malam yang digelar personel Polsek Luwuk pada Jumat malam (12/3/2021), petugas mengamankan sejumlah warga yang menggelar pesta miras.

“Sebanyak 9 warga diamankan di dua lokasi karena pesta miras,” ungkap Kapolsek Luwuk AKP Pino Ary SH, SIK, MH.

Mantan Kasat Reskrim Polres Banggai ini menuturkan, saat melakukan patroli di wilayah di kompleks pantai Pasar Kelurahan Simpong pihaknya menemukan empat warga sedang meneguk miras jenis cap tikus.

“Empat warga ini mengonsumsi miras jenis cap tikus sebanyak satu botol ukuran 600 ml,” tutur AKP Pino.

Selanjutnya, kata AKP Pino, patroli berlanjut ke Jalan DR. Sutarjo, Kelurahan Luwuk dan menemukan lagi lima pemuda menggelar pesta miras tradisional jenis pongasi.

“Barang bukti yang diamankan sisa miras yang disimpan dalam teko,” kata AKP Pino.

Kesembilan warga itu kemudian digelndang ke Mapolsek Luwuk guna didata dan pembinaan serta membuat surat pernyataan tidak mengulangi perbuatan tersebut.*Humas Polres Banggai

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Bali Aman Saat WWF, Akademisi Beri Apresiasi Polri
Kapolda Bali Dampingi Kabaharkam Polri Cek Venue Jatiluwih
Parisadha Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Bali Apresiasi Polri Sukses Amankan WWF
Bareskrim Polri Terus Cari Keberadaan Fredy Pratama
Polri Dinilai Sukses Amankan WWF dan Ikut Mempromosikan Produk UMKM
Keuskupan Denpasar Apresiasi Polri Berhasil Amankan World Water Forum
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Tim Patroli Presisi Sat Samapta Polres Prabumulih melaksanakan patroli rutin antisipasi Guantibmas serta aksi kejahatan dan premanisme
Anggota Satlantas Polres Prabumulih dan anggota Polres Prabumulih Melaksanakan Patroli Jalan kaki
Bhabinkamtibmas Kel. Muntang Tapus Patroli dan sambang serta memberikan himbauan kamtibmas
Bhabinkamtibmas Kel Gunung Ibul sambang kepada Petani serta memberikan himbauan kamtibmas
Sat Binmas Polres Prabumulih di Pimpin oleh Kanit BinpolmasSambang dan Binluh Kamtibmas ke Mesjid An Nur Perum Arda dan bersilaturahmi
Bhabinkamtibmas Kel Gunung Ibul Utara patroli dan sambang serta memberikan himbauan kamtibmas Antisipasi 3C
Lihat Semua
WordPress Lightbox