[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Labuhanbatu Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pemungutan Suara Ulang

Polres Labuhanbatu melaksanakan apel pergeseran pasukan pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kampus Universitas Al Washliyah, Jalan Sempurna, Kelurahan Bakaranbatu, Kecamatan Rantau Selatan.

Usai melaksanakan apel pergeseran pasukan, Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan bersama Dir Samapta Kombes Pol Yus Nurjaman dan Kasdim 0209 Labuhanbatu Mayor Arhd Muji Santoso, menggelar patroli skala besar dengan mengendarai kendaraan bermotor, Rabu (21/4).

Adapun lokasi yang disambangi saat partroli dengan mengunjungi TPS 005 Kota Rantauprapat, TPS 007, TPS 009, TPS 010, TPS 013 Kecamatan Rantau Selatan dan TPS 009 di Kecamatan Rantau Utara.

Kapolres Labuhanbatu, AKBP Deni Kurniawan, mengatakan perkembangan situasi politik masih dalam keadaan aman dan kondusif. Namun, suhu politik meningkat karena adanya kegiatan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Labuhanbatu.

“Pada pengamanan PSU, kita menurunkan 1 pleton BKO Polda Sumut, 2 pleton BKO Sat Brimob Polda Sumut, 1 pleton Bhabinsa Kodim 0209 Labuhanbatu, 1 pleton barisan Polisi Militer (PM) 1/1-2 Rantauprapat, PJU Polres Labuhanbatu, 1 pleton pama Polres Labuhanbatu dan 1 pleton personil Polres Labuhanbatu,” katanya.

Deni mengungkapkan, sesuai putusan Mahkamah Konstitusi bahwa akan menyelenggarakan PSU di 9 TPS di Kabupaten Labuhanbatu.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

PP Persis Apresiasi Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Korban Begal
Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Tim Itwasda Polda Kep. Bangka Belitung melaksanakan Wasops Antik Menumbing 2024 di Polres Belitung Timur
Antisipasi Harkamtibmas Polsek Banyuglugur Laksanakan Giat Minggu Kasih
Minimalisir Gangguan Kamtibmas, Polres Banjarnegara Lakukan Pengamanan Gereja Saat Umat Kristiani Kebaktian
Gelar Minggu Kasih Kanit Binmas Polsek Panji Berikan Sosialisasi Stunting Dan Himbauan Kamtibmas Kepada Ibu Ibu Desa Curah Jeru
Personel Polsek Panji Laksanakan Pengamanan  Turnamen Volly Ball Mizuno Cup II Desa Panji Lor
Polsek Panji Laksanakan Pengamanan dan Pengawalan Kirab Drumband Dalam Rangka Pisah Kenang MTs Negeri 1 Situbondo
Lihat Semua
WordPress Lightbox