[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Magelang Kota Kodim dan Pemkot Periksa Kendaraan Dari Luar Daerah

Personel Polres Magelang Kota Polda jawa tengah bersama personel TNI dari Kodim 0705 Magelang, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan Dinas Kesehatan Kota Magelang melakukan kegiatan pemeriksaan terhadap pengemudi kendaraan dari luar daerah yang akan masuk Kota Magelang, Senin (31/5/2021).

Sinergitas personel gabungan dari Polres Magelang Kota Polda Jateng bersama personel Kodim 0705 Magelang, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan Dinas Kesehatan Kota Magelang melakukan periksa kendaraan dari Luar Daerah yang akan masuk Kota Magelang merupakan salah satu dari kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dalam rangka mencegah penularan dan penyebaran covid-19.

Lokasi pemeriksaan dengan sasaran pengendara dua maupun roda empat dilakukan di dua lokasi yaitu di simpang trio yang dari arah Yogyakarta yang dipimpin Kanit Lantas Iptu Heri Saktiono dan simpang kebonpolo dari arah Semarang dipimpin Panit Lantas Ipda Haryata.

Ipda Haryata yang memimpin kegiatan di simpang kebonpolo mengatakan kegiatan pemeriksaan bagi pengemudi dari luar daerah yang masuk kota Magelang dengan diawali pemeriksaan suhu oleh tim dari Dinas Kesehatan Kota Magelang dan juga identitas serta surat identitas hingga surat bebas covid-19.

“Dari dinas kesehatan juga menyiapkan petugas untukm melakukan swab apabila ada pengemudi dan penumpangnya ditemukan suhu lebih dari 37,5 derajat celsius” kata Ipda haryata.

Dari pemeriksaan suhu terhadap puluhan kendaraan berplat nomor polisi dari luar daerah tidak ditemukan pengemudi dan penumpang yang suhunya lebih dari 37,5 derajat Celsius.

“Ada beberapa pengemudi dan penumpang yang menunjukan surat hasil pemeriksaan laboratoruim yang dikeluarkan dari klinik kesehatan” ungkapnya.

Sementara itu Kasat Binmas AKP Dra. Ni Komang yanti yang memimpin anggota Satuan Binmas turut bergabung dalam kegiatan juga melakukan beberapa himbaun kepada pengendara kendaraan yang melintas. “Dengan pengeras suara kita himbau masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan saat beraktifitas diluar rumah” Kasat Binmas. (hms restama)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri dan Kemenag Sinergi Penanganan Sengketa Perwakafan
Minta Dukungan Masyarakat, Polda Jabar Buka Hotline untuk Kasus Vina Cirebon
Kunjungi Tenda Pengungsian, Ketum Bhayangkari Ikut Bermain Bersama Anak- anak Korban Bencana Tanah Datar
Polri Perhatikan Aspek Keselamatan Casis saat Rekrutmen Polisi di Tahun 2024
Korbrimob Polri Terima Kunjungan Komite Internasional Palang Merah di Markas Brimob Kelapadua Depok
Kapolri Dorong Transformasi Polri yang Presisi sebagai Pilar Menuju Indonesia Emas 2024
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Sat Samapta Polres Garut Amankan Puluhan Minuman Keras Di Wilayah Garut Utara
Antisipasi Gukamtibmas, Anggota Patroli Polsek Warudoyong Gencar Laksanakan Patroli Malam Hari
Bhabinkamtibmas Polsek Jalaksana Sampaikan Himbauan Kamtibmas pada warga, Upaya Bhabinkamtibmas menjaga Situasi Kamtibmas di desa Dukuhdalem
Kanit Binmas Polsek Kikim Tengah Gelar "Jumat Curhat" di Desa Tanjung Aur
JAGA HARKAMTIBMAS, POLSEK CISITU GELAR PATROLI SIANG
Kapolsek Maja Sampaikan Bahaya Bullying kepada Pelajar SMPN 1 Maja
Lihat Semua
WordPress Lightbox