[language-switcher]
Beranda  Berita

Kembali, Polisi Amankan Pemalsu Surat Keterangan Antigen di Pelabuhan Feri Bitung

MANADO, Humas Polda Sulut – Kasus pemalsuan Surat Keterangan Swab Antigen Covid-19 kembali diungkap Polres Bitung.

Kejadian ini terungkap pada hari Kamis, 29 Juli 2021 sekitar pukul 23.15 Wita di Pelabuhan Penyeberangan Feri Kota Bitung.

Polisi akhirnya mengamankan seorang tersangka, lelaki berinisial RM alias Rud (31) yang berprofesi sebagai honorer perawat di salah satu Rumah Sakit di Kota Bitung.

Terungkapnya kasus ini berawal dari kecurigaan petugas gabungan Satgas Covid-19 saat melakukan pemeriksaan calon penumpang kapal feri KMP Portlink VIII tujuan Ternate.

Saat itu petugas menemukan seorang calon penumpang menaiki kendaraan truck dan tidak memiliki tiket serta surat rapid antigen.

Kepada petugas, calon penumpang berinisial SP ini mengatakan ada sesorang yang sudah menawarkan kepadanya akan memberikan surat keterangan antigen dengan cepat.

Petugas kemudian melakukan penyelidikan dan mendapatkan ada total 3 orang yang sudah mendapatkan keterangan antigen yang diduga palsu itu.

Kapolres Bitung melalui Kasat Reskrim AKP Frelly Sumampouw membenarkan hal tersebut. “Para calon penumpang mengaku membayar uang sebanyak Rp. 250 ribu kepada tersangka untuk mendapatkan keterangan antigen yang diduga palsu itu,” ujar AKP Frelly.

Tersangka kemudian langsung diamankan bersama barang bukti Surat Keterangan Antigen yang diduga palsu dan uang sejumlah Rp. 750 ribu .

Kepada tersangka, pasal yang dikenakan adalah Pasal 263 dan Pasal 268 KUHP tentang pemalsuan dengan ancaman pidana 6 tahun penjara.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Gula di Jatim
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Komitmen Kapolri di Aksi May Day: Bentuk Timsus untuk Lindungi dan Kawal Hak Buruh
Lemkapi: Hasil Survei Tunjukkan 87,3% Masyarakat Puas Dengan Pelayanan Mudik
37 Penyandang Disabilitas Daftar Rekrutmen Bintara Polri Tahun 2024
KKB Kembali Berulah, SDN. Inpres Pogapa di Bakar
Lihat Semua

HUMAS POLDA

PENGAMANAN AKSI DAMAI SERIKAT BURUH DALAM RANGKA PERINGATAN HARI BURUH INTERNASIONAL (MAY DAY) DI KAB. SAMBAS
KAPOLRES SAMBAS PIMPIN PELAKSANAAN APEL KESIAPAN PENGAMANAN AKSI UNJUK RASA DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI BURUH 1 MEI 2024
Ayah 6 Anak Pelaku Cabul Terhadap Anak di Bawah Umur di Tangkap Sat Reskrim Polres Taput
Polda Jateng gelar Doa Lintas Agama; Irjen Pol Ahmad Luthfi dan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf Lantunkan Sholawat, Doa untuk Keamanan dan Kedamaian Negeri
Polsek Kota Bangun Berhasil Tangkap Pelaku Pengedar Sabu-sabu
Polres Kukar Ikuti Apel Gabungan Dalam Rangka May Day
Lihat Semua
WordPress Lightbox