[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Grobogan Menggelar Vaksinasi Merdeka

11 10

Polres Grobogan, Jawa Tengah, kembali menggelar program vaksinasi massal, mulai Kamis (05/08/2021). Vaksinasi massal itu digelar seiring dengan dilaksanakannya Vaksin Merdeka Candi, yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Polres Polda Jawa Tengah.

Vaksinasi itu dilaksanakan juga sebagai hadiah di hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) pada tanggal 17 Agustus 2021.

Kapolres Grobogan, AKBP Benny Setyowadi menjelaskan, Vaksin Merdeka Candi telah dibuka secara resmi oleh Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, pada Selasa (03/08/2021) Kemarin.

“Vaksinasi massal ini merupakan program nasional untuk mendukung percepatan vaksinasi Covid-19 di Indonesia,” kata AKBP Benny Setyowadi.

Ditambahkan, sasaran vaksinasi kali ini dengan sasaran pekerja seni, ojek online, organisasi masyarakat dan karyawan swasta.

Untuk petugas Vaksinator berasal dari petugas Poliklinik Polres Grobogan dan Puskesmas Purwodadi.

Kegiatan vaksinasi dimulai pada pukul 08.o0 wib dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat, baik petugas maupun terhadap peserta vaksinasi yang diawali dengan pendataan peserta yang hadir.

Selanjutnya dilakukan screening terhadap peserta untuk mengetahui kondisi dan riwayat kesehatannya, guna menentukan layak atau tidaknya dilakukan vaksinasi. Setelah dinyatakan layak baru dilakukan penyuntikan Vaksin terhadap mereka, kemudian terhadap para peserta yang telah menjalani proses vaksinasi ini dilakukan observasi dibawah pengawasan petugas medis untuk memastikan kondisi peserta tetap baik usai menjalani Vaksinasi.

“Vaksinasi juga digelar di Polsek – Polsek Jajaran terbagi menjadi 9 Zona,” kata Kapolres.

Vaksinasi ini sebagai upaya percepatan vaksinasi untuk membentuk herd immunity.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polisi RW Polsek Majalengka Kota Sambangi Pos Satkamling untuk Meningkatkan Kewaspadaan
MENJAGA KEAMANAN, KENYAMANAN, SERTA KETERTIBAN MASYARAKAT MELALUI GIAT PATROLI BIRU
Kanit Binmas Polsek Majalengka Kota Sambangi Warga, Ajak Jaga Kamtibmas Bersama
Bhabinkamtibmas Polsek Gegerbitung Polres Sukabumi Gegerbitung Melaksanakan DDS, Memperkuat Hubungan dengan Warga
Ka SPKT Polsek Majalengka Kota Beri Himbauan Kamtibmas ke Pemilik Bengkel Mobil
Bhabinkamtibmas Polsek Parungkuda Hadiri Halal Bihalal dan Pisah Sambut Pejabat Sektor Kecamatan
Lihat Semua
WordPress Lightbox