[language-switcher]
Beranda  Berita

Peduli Generasi Muda, Polsek Airmadidi Edukasi Prokes kepada Remaja

MANADO, Humas Polda Sulut – Meskipun angka penyebaran Covid-19 di wilayah Kecamatan Airmadidi dan Kalawat semakin menunjukkan penurunan yang cukup signifikan, Polsek Airmadidi tetap intens menggelar Patroli KRYD sekaligus Operasi Yustisi.

Tak hanya menyasar pusat perekonomian seperti pasar, toko ritel modern serta pusat jajaran dan kuliner, personel Polsek Airmadidi juga menyisir kompleks dan kawasan pemukiman, guna memastikan masyarakat tidak abai terhadap protokol kesehatan.

Sebagaimana yang dilakukan oleh Kanit Binmas Aipda Rommy Moniaga saat memimpin patroli KRYD di Kelurahan Airmadidi Atas, Rabu (22/09/2021) malam.

Saat melaksanakan patroli, para personel Polsek Airmadidi menemukan sekelompok remaja yang masih nongkrong, padahal waktu sudah larut malam. Mereka pun segera diedukasi agar tidak berkerumun dan segera kembali ke rumah masing-masing, guna mengantisipasi terjadinya penularan dan penyebaran Covid-19. “Jangan abai terhadap prokes, sebab Pandemi Covid-19 belum berakhir,” pesan Aipda Rommy Moniaga.

Sementara itu, Kapolsek Airmadidi Iptu C. Melky Sadrach mengatakan bahwa Polsek Airmadidi tidak akan kendor dalam mendisiplinkan masyarakat akan protokol kesehatan.

“Meskipun saat ini wilayah Kabupaten Minut diterapkan PPKM Level 2, masyarakat akan terus kami berikan Edukasi sehingga tidak lengah dan abai terhadap protokol kesehatan,” tandasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personel Satlantas Polres Batu, Tingkatkan Strong Point Wujudkan Arus Lalu Lintas Pagi Hari Yang Lancar
Personil Polsek Gondang Amankan Pertunjukan Pentas Seni Jaranan di Desa Bendungan
Patroli Sat Samapta Polresta Ambon : Pantau Situasi Kamtibmas
Cegah Konvoi Kelulusan SMA, Polres Purbalingga Tingkatkan Patroli
Polsek Rejotangan Lakukan Pengamanan Pagelaran Wayang Kulit di Desa Tenggur Dalam Rangka Hajatan
Anggota Polisi RW Sambang Desa, Wujudkan Sitkamtibmas Wilayah Hukum Polres Batu Aman Kondusif
Lihat Semua
WordPress Lightbox