[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Mamberamo Tengah Buka Dua Gerai Vaksin Presisi

Mamberamo Tengah – Bertempat di Depan Lobby Gedung Utama Mako Polres Mamberamo Tengah, telah dilaksanakan Gerai Vaksin Presis dalam rangka mendukung Program Percepatan Vaksinasi yang dipimpin langsung oleh Kapolres Mamberamo Tengah AKBP Rahmad Koharudin, S.H, didampingi Wakapolres Mamberamo Tengah Kompol Abdul Kadir, Senin (17/01/2021).

Polres Mamberamo Tengah kembali membuka Gerai Vaksin Presisi ini serta menyediakan vaksin secara gratis untuk umum yang diselenggarakan bersama Tim RS. Bhayangkara TK.III Jayapura Biddokes Polda Papua dan Petugas Dinas Kesehatan Kabupaten Mamberamo Tengah, semakin banyak warga yang sudah divaksinasi, semakin cepat terbentuknya herd immunity sehingga dapat mencegah penyebaran Covid-19 di Wilayah Polres Mamberamo Tengah.

Kapolres menjelaskan, sasaran dari vaksin presisi kali ini dimulai dari Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan, Aparat Distrik, Aparat Kampung Kabupaten Mamberamo Tengah untuk meningkatkan animo warga masyarakat agar melakukan vaksinasi untuk mewujudkan Indonesia yang bebas dari Covid-19.

“Oleh karena itu mekanisme proses vaksinasi yang kami lakukan sesuai dengan SOP yang telah ditentukan, serta Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan menggunakan jenis  Sinovac dengan Dosis Ke-I dan Ke-II bagi Warga Masyarakat Umum dan Anggota TNI-Polri,” ujarnya.

Setelah selesai dilakukan pemantauan penerima Vaksin Covid-19 akan menerima sms dan link sertifikat Vaksin, dan bila ingin dicetak dapat menuju dibagian Bamin untuk dilakukan pencetakan atau bisa mencetak sendiri serta bisa mendaftarkan diri melalui Vaksinator yang akan diinput ke situs Online Pcare BPJS dan KCPEN.

Kegiatan vaksinasi tersebut merupakan Program Percepatan Vaksinasi Khususnya di Wilayah Kabupaten Mamberamo Tengah, dengan ini terbuka untuk semua masyarakat serta bermanfaat bagi kesehatan kita.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Penurunan Kasus Judi Online di Indonesia Capai 404 Kasus di Tahun 2024
Polri Ajukan Pencabutan Paspor untuk Tersangka TPPO yang Bersembunyi di Jerman
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Kutai Barat Hadiri Sosialisasi Pengendalian Karhutla
Dandim 0418/Palembang Hadiri Silaturahmi Dan Halal Bihalal Yang di Gelar Polrestabes Palembang
Polres Kutai Barat Bersama Pemda Kutai Barat Ikuti Zoom Penandatanganan Kerjasama Kementrian Pertanian Dan Polri
Giat Jum'at Curhat Polsek Jempang Tampung Aspirasi Masyarakat.
Jumat Curhat Polres Kutai Barat, Dipimpin oleh Kapolres AKBP Kade Budiyarta, S.I.K: Mendekatkan Polisi dengan Masyarakat
Berhasil Tangkap Pelaku Curanmor, Polisi di Situbondo Diapresiasi Masyarakat
Lihat Semua
WordPress Lightbox