[language-switcher]
Beranda  Berita

Bhabinkamtibmas Polsek Jiken Dampingi Fogging Untuk Antisipasi Demam Berdarah

Polres Blora Polda Jawa Tengah |Bhabinkamtibmas Desa Cabak Polsek Jiken Polres Blora Aiptu Sulistiyono bersama petugas dari Puskesmas setempat melakukan fogging dilingkungan desa Cabak, Selasa, (25/01/2022).

Kegiatan fogging dilakukan untuk antisipasi penyakit Demam Berdarah. Dimana salah satu penyebab penularannya adalah melalui gigitan nyamuk. “Dengan dilaksanakan fogging ini diharapkan dapat menghilangkan nyamuk demam berdarah ataupun bakteri lainnya yang dapat menimbulkan penyakit. Khususnya penyakit demam berdarah,” kata Bhabinkamtibmas Aiptu Sulis.

Lebih lanjut Bhabinkamtibmas Aiptu Sulis menyampaikan bahwa selain fogging, dirinya bersama petugas Puskesmas juga aktif menyampaikan imbauan kesehatan kepada masyarakat desa Cabak. “Kita ajak warga agar selalu jaga kebersihan lingkungan dan tentunya protokol kesehatan. Karena selain Covid-19, yang harus kita waspadai dimusim penghujan adalah penyakit Demam Berdarah,” tandas Bhabinkamtinmas.

Sementara itu, Kapolsek Jiken Iptu Zaenul Arifin,SH mengungkapkan bahwa kegiatan sambang terus dilakukan oleh anggotanya ke wilayah binaan masing masing, dengan tujuan utama untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Makin kompleksnya tugas kepolisian, selain menjaga kondusifitas wilayah, Bhabinkamtibmas juga aktif berperan dalam tugas kemanusiaan antisipasi Covid-19 serta untuk menjaga kesehatan masyarakat, salah satunya adalah kegiatan Fogging untuk mencegah penyakit Demam Berdarah,” beber Kapolsek Jiken.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Kakorlantas Ungkap Surat Tilang ETLE Melalui Pesan WhatsApp Masih Dalam Kajian dan Sosialisasi
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Minta Masyarakat Waspadai Kejahatan Siber dengan Modus Email
Polri dan Pertamina Teken Kerjasama Pengamanan Objek Vital Nasional
Kabaharkam Apresiasi Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia
Polri Berhasil Tangkap 142 Tersangka dan Minta Blokir 2.862 Situs Judi Online
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Apel siaga Personel Gabungan Polresta Serkot dalam rangka Pengamanan Kenaikan Isa Almasih
Enam Pemuda Diamankan Tim Sparta Kedapatan Sedang Pesta Miras di Karangasem
Tim Sparta Amankan Enam Pemuda Sedang Pesta Miras di Karangasem
Bhabinkamtibmas Melakukan Patroli Sambang Bersama Warga di Kampung Harapan Jaya
Bhabinkamtibmas Kampung Batu Rajang Sambangi Warga dan Beri Imbauan
Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Kampung Gunung Sari
Lihat Semua
WordPress Lightbox