[language-switcher]
Beranda  Berita

Meriahkan HUT TNI Ke 77 di Makodim 1614 Dompu, Kapolres Dompu: Dirgahayu TNI, TNI adalah Kita

humas.polri.go.id – Polda NTB, Polres Dompu, Tandang ke Makodim 1614/Dompu, Kapolres Dompu, AKBP Iwan Hidayat, S.I.K., memimpin pemberian Ucapan Selamat Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke 77 yang ditandai dengan acara pemotongan tumpeng dan Kue Tar khas Ulang Tahun, Rabu (5/10/2022) sekira 07.20 Wita.

Turut mendampingi Kapolres dan Dandim Dompu, di acara yang bertema “TNI adalah Kita” itu masing-masing PJU Polres Dompu, PJU Kodim 1614 Dompu, Anggota Polres Dompu dan anggota Kodim 1614 Dompu.

Kehadiran rombongan Polres Dompu saat itu sontak disambut hangat jajaran Makodim yang dipimpin Dandim 1614/Dompu Mayor Inf. Abdul Haris, SH.MH dengan penuh keakraban.

Di kesempatan yang baik itu, Kapolres Dompu, AKBP Iwan Hidayat, S.I.K., tak lupa mengajak seluruh jajaran TNI-POLRI agar senantiasa menjaga sinergitas terutama dalam upaya menciptakan sitkamtibmas di daerah.

“Dirgahayu TNI, TNI adalah Kita, oleh karenanya, Sinergisitas, soliditas TNI-POLRI hari ini sangat dibutuhkan terutama dalam menjaga Keutuhan dan Kesatuan NKRI,” ujar Kapolres.

Kaitan hal itu, Kapolres menjelaskan bahwa TNI-POLRI punya peranan penting, mengingat kedua institusi ini merupakan pilar penting yang bertanggung jawab kokohnya suatu negara.

“Karenanya kekompakan TNI-POLRI dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan di masyarakat akan menentukan keberhasilan bagi pembangunan daerah yang berkelanjutan,” jelas Kapolres.

Dengan demikian, harap Kapolres, kebersamaan antara dua institusi ini harus terus dipupuk dan dipelihara sehingga cita-cita bangsa ini, harapan masyarakat terhadap terciptanya kedamaian dapat tercapai.

Kegiatan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke 77 di Makodim 1614/Dompu tahun 2022 ini berakhir pukul 07.45 wita berjalan aman dan tertib.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Gula di Jatim
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Kapolri Angkat Presiden KSPSI Jadi Staf Ahli
Komitmen Kapolri di Aksi May Day: Bentuk Timsus untuk Lindungi dan Kawal Hak Buruh
Lemkapi: Hasil Survei Tunjukkan 87,3% Masyarakat Puas Dengan Pelayanan Mudik
37 Penyandang Disabilitas Daftar Rekrutmen Bintara Polri Tahun 2024
KKB Kembali Berulah, SDN. Inpres Pogapa di Bakar
Lihat Semua

HUMAS POLDA

PENGAMANAN AKSI DAMAI SERIKAT BURUH DALAM RANGKA PERINGATAN HARI BURUH INTERNASIONAL (MAY DAY) DI KAB. SAMBAS
KAPOLRES SAMBAS PIMPIN PELAKSANAAN APEL KESIAPAN PENGAMANAN AKSI UNJUK RASA DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI BURUH 1 MEI 2024
Ayah 6 Anak Pelaku Cabul Terhadap Anak di Bawah Umur di Tangkap Sat Reskrim Polres Taput
Polda Jateng gelar Doa Lintas Agama; Irjen Pol Ahmad Luthfi dan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf Lantunkan Sholawat, Doa untuk Keamanan dan Kedamaian Negeri
Polsek Kota Bangun Berhasil Tangkap Pelaku Pengedar Sabu-sabu
Polres Kukar Ikuti Apel Gabungan Dalam Rangka May Day
Lihat Semua
WordPress Lightbox