[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Jaksel Selidiki Laporan Korban Kasus Penipuan iPhone Alami Kerugian 35 M

POLDA METRO JAYA – Polisi tengah mendalami kasus penipuan PO iPhone senilai Rp 35 miliar yang diduga dilakukan saudara kembar Rihana-Rihani.

“Sampai saat ini penyidikan perkara tersebut masih berjalan,” ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Irwandhy, melalui pesan singkat, Senin (5/6/2023).

Irwandhy juga membenarkan telah menerima laporan dari beberapa korban untuk terlapor yang sama. Ia memastikan akan meng-update perkembangan lainnya terkait laporan-laporan tersebut.

“Saat ini sudah ada beberapa laporan yang sudah masuk di kami dan masih berjalan. Akan kami update lagi perkembangan,” sambung Irwandhy.

Korban mengungkapkan, laporan polisi dari kasus PO iPhone tersebar di 3 kantor kepolisian. Ada di Polda Metro Jaya, Polres Metro Jaksel, dan Polres Tangerang Selatan.

Kasus penipuan pre-order iPhone yang diduga dilakukan dua saudari kembar Rihana dan Rihani itu telah buat korban-korban mengalami kerugian sebesar Rp 35 miliar.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolres Majalengka Pimpin Upacara Pemberian Penghargaan pada Personel Polres Majalengka
Polsek Sagaranten Tingkatkan Keamanan dan Kesadaran Lingkungan Melalui Program Door To Door di Desa Cibitung
Kapolres Majalengka Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan di Lapangan Upacara Polres Majalengka
Polsek Parungkuda Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Biru Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Satuan Reskrim Polres Tarakan Berhasil Mengamankan Enam Pelaku Pengeroyokan di tempat hiburan malam.
Polsek Caringin Perkuat Pencegahan Kejahatan dan Kesadaran Kesehatan Melalui DDS di Desa Pasir Datar Indah
Lihat Semua
WordPress Lightbox