[language-switcher]
Beranda  Berita

Forum Relawan dan TNI-POLRI Hadiri Jambore di Wonosamodro Kabupaten Boyolali

BOYOLALI – Kepala Kepolisian Sub Sektor Wonosamodro Ipda Maryadi Bersama anggota Polsek dan Koramil Wonosegoro Monitoring giat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali, Gelar Jambore Relawan Kabupaten Boyolali Tahun 2023.

Kegiatan Ketua Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Kabupaten Boyolali ini terpusat di halaman Kantor Kecamatan Wonosamodro selama dua hari yakni Jumat dan Sabtu (09-10/06/2023).

Hadir dalam giat Ketua BPBD kabupaten Boyolali, Widodo, Mewakili Bupati M. Said, Ketua BPBD Jawa Tengah, Bergas Catursasi Penanggungan, Ketua FPRB Boyolali, Ribut Budi Santoso, Kepala pelaksana BPBD Boyolali Widodo SE M.Si,Camat Wonosamodro Eko Dodi Apriyanto, Kasubsektor Wonosamodro Ipda Maryadi, dan Danramil 17/Wonosegoro yang di wakili Peltu Wiyono, serta Anggota Relawan kurang lebih 64 orang.

Kasubsektor Wonosamodro Polres Boyolali Ipda Maryadi mewakili Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan Relawan BPBD Boyolali. Akan tetapi, sempat terhenti karena pandemi Covid-19 dan baru bisa dilaksanakan pada Tahun 2023 ini.

Dari informasi Ketua Panitia acara Jambore Relawan, undangan ada sekitar 50 komunitas kelompok relawan di seluruh Kabupaten Boyolali,” katanya Ipda Maryadi.

Ia menjelaskan Kegiatan Jambore Relawan-Relawan Kabupaten Boyolali Tahun 2023 ini digelar dengan berbagai kegiatan. Antara lain, ada podcast dan sarasehan yang membahas berbagai hal seperti dapur umum, kesiapsiagaan saat bencana, pemulihan bencana dan lain sebagainya.

“Dalam sarasehan itu kita akan membicarakan bagaimana sebetulnya peran relawan di Kabupaten Boyolali utamanya dalam penanggulangan dan pengurangan resiko bencana di Kabupaten Boyolali,” Jelasnya.

Salah satu peserta, Agus Riyadi mengaku senang bisa mengikuti Jambore Relawan Relawan Kabupaten Boyolali Tahun 2023.

“Kegiatan ini untuk mempererat silaturahmi relawan se-Kabupaten Boyolali dan juga untuk meningkatkan kapasitas relawan di Kabupaten Boyolali,” ujarnya yang sudah tergabung dalam Kelompok Rajawali Selo sejak tahun 2010 ini.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Persiapan Polri Amankan Opening Ceremony World Water Forum ke-10 di Bali
DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 
Kegiatan Sterilisasi Polri Jelang Kedatangan Delegasi Hingga Tamu VVIP World Water Forum di Bali
Cek Venue Balinese Water Purification, Polri : Pastikan Pengamanan dan Rute
Perhelatan KTT WWF ke-10 : Posko Satgas Walrolakir Monitoring Pengamanan VVIP & VIP
PP Persis Apresiasi Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Korban Begal
Lihat Semua

HUMAS POLDA

DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio
Ciptakan Rasa Aman Ibadah Minggu, Personel Polsek Sumarorong Melaksanakan Pengamanan Di Gereja Jemaat Haleluya
Sinergitas TNI Polri dalam Menjaga Keamanan Wilayah: Bhabinkamtibmas dan Babinsa Laksanakan Patroli Dialogis di Kelurahan Rangas
Giat Patroli Rutin Sat Lantas Polres Mamasa Melaksanakan Pengamanan Ibadah Minggu Di Gereja
Demi Kenyamanan Dalam Beribadah, Polres Pasangkayu Rutin Laksanakan Pengamanan Gereja di wilayah Hukumnya.
Bhabinkamtibmas Polsek Bambalamotu Sambangi Warga Yang Melaksanakan Ronda Malam
Lihat Semua
WordPress Lightbox