[language-switcher]
Beranda  Berita

Sambut Hari Bhayangkara, Polres Gianyar Gelar Bakti Sosial Revitalisasi Situs Budaya Di Pura Durga Kutri

 

Gianyar. Polres Gianyar melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Revitalisasi Situs Budaya di Pura Durga Kutri Desa Buruan Kecamatan Blahbatuh Kabupaten Gianyar dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-77. Selasa (20/6/2023).

Kegiatan diawali dengan melaksanakan mereresik (bersih-bersih) di area Pura Durga Kutri mulai dari area jaba sisi, jaba tengah hingga utamaning mandala kemudian dilanjutkan dengan sembahyang bersama.

Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada, S.I.K. menyampaikan bahwa bakti sosial revitalisasi situs budaya ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke- 77 Tahun 2023.

“Selain mereresik, kami juga melaksanakan revitalisasi berupa membangun toilet yang berada di area Pura Durga Kutri serta memperbaiki atap salah satu bangunan di Pura,” Ujar AKBP Ketut Widiada.

Bendesa Adat Kutri I Wayan Jembong Rimbawan menyampaikan apresiasi kepada Polres Gianyar atas pelaksanaan Bakti Sosial Religi yang dilaksanakan di Pura Durga Kutri, Buruan.

“Saya atas nama masyarakat pengempon Pura Durga Kutri mengucapkan Terima Kasih kepada Polres Gianyar, Melalui Bakti Sosial Religi ini semoga semakin mempererat jalinan Sinergitas Polri dengan masyarakat, Selamat Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023, Polri semakin maju dan dicintai masyarakat,” tandasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
POM TNI dan Propam Gelar Rakornis, Fokus Upaya Pencegahan
Pusdokkes Polri Beri Materi Pelatihan Teknik Wawancara dan Interogasi Penyidik PPA di Polda Jateng
Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Monitoring Kecelakaan di Kalsel
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Ngawi Lakukan Penegakan Disiplin Anggota Terkait Penggunaan Senjata Api
Ciptakan Kamtibmas Yang Kondusif, Kasat Binmas Polres Singkawang Lakukan Kegiatan Silahturahmi Dan Dialogis Bersama Masyarakat
Berikan Rasa Aman Kepada Masyarakat, Polres Singkawang Lakukan Ploting Point Malam
Kanit Binmas Polsek Batangtoru Hadiri Pesta Pernikahan di Desa Batu Godang
Polsek Batang Angkola Hadiri Pelantikan Kepala Seksi Kesejahteraan dan Pelayanan Kantor Desa Benteng Huraba
Bhabinkamtibmas Kecamatan Hulu Sihapas Polsek Padang Bolak Melaksanakan Melayat di Desa Aek Nauli
Lihat Semua
WordPress Lightbox