[language-switcher]
Beranda  Berita

Geger Bayi Laki-Laki Ditemukan Warga Oesao ditengah Rumpun Pohon Pisang

Warga Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang geger  dengan penemuan seorang bayi laki-laki yang belum diketahui identitasnya di kebun milik saudara Elias Patti Angi di RT 30 RW 10 Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Jumat (30/6/2023) pagi.

Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K, M.H membenarkan adanya penemuan bayi mungil tersebut ditengah rumpun pohon pisang dikebun salah seorang warga Kelurahan Oesao.

” Ya benar, bayinya laki-laki. Ditemukan sekitar jam 06.00 Wita oleh Bapak Elias Patti Angi di RT 30 RW 10, ” terangnya.

Bayinya juga masih hidup dan sudah diantar ke Rumah Sakit Naibonat untuk mendapatkan perawatan medis, ” tambahnya.

Bayi yang dibungkus dalam sebuah karung putih lengkap dengan tali pusatnya ini ditemukan pertama kali oleh Elias Patti Angi  saat hendak berangkat mengecek air sawah dibelakang rumahnya di RT 30 RW 10 tepatnya dibelakang SMA Negeri 1 Kupang Timur.

Kuat dugaan bayi tersebut dibuang ibunya saat hari masih gelap karena masih kuat dan sehat.

Elias Patti Angi mengatakan bahwa semula ia menyangka jabang bayi tersebut adalah sisa perut binatang yang dibuang orang dikebun miliknya, setelah ia mendekat  ia merasa takut namun karena penasaran ia nekat memeriksanya. Setelah ia membuka karung tersebut barulah ia pastikan bahwa karung tersebut berisi bayi laki-laki.

Selanjutnya ia melaporkan pada ketua RT setempat dan  menginformasikannya ke SPKT Polres Kupang.

Dari laporan inilah tim Olah TKP Reskrim Polres Kupang bersama piket SPKT Polres Kupang bersama Kapolsek Kupang Timur Iptu Johni Lapuisaly mendatangi lokasi penemuan bayi dan mengevakuasinya kerumah sakit Naibonat guna mendapatkan perawatan medis pada bayi tersebut.

Kondisi bayi tersebut juga sangat memprihatinkan. “Karena tali pusar bayi ini masih melekat pada tubuhnya, sehingga kami perkirakan bayinya baru dilahirkan,” tambahnya.

Atas kejadian ini Kapolres Agung mengungkapkan akan melakukan penyelidikan guna mengetahui oknum pembuang bayi tersebut.

” Kami akan melakukan penyelidikan lebih lanut guna mengetahui pelaku pembuang bayi  serta orang tuanya, ” tegasnya.image 750x 649e5b8ce3d82 image 750x 649e5bad907b7

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Kapolri di Hari Pancasila: Pondasi dalam Wewujudkan Indonesia Emas
SIM Indonesia Resmi Diakui di Luar Negeri: Malaysia, Laos hingga Singapura
3.325 Calon Taruna-Taruni Akpol Ikut Seleksi, Masuk Tahap Uji Jasmani
Polri Tangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Rakernis Logistik Polri 2024, Optimalkan Pengelolaan Produk Dalam Negeri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Ngunut Melakukan Pengamanan Pawai Ta’aruf Santri Madrasah Miftahul Ulum
Personil Kepolisian Resor Kota Ambon Gelar Patroli Malam untuk Cegah Kejahatan dan Gangguan Kamtibmas
Wakpolres Menghadiri Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Panitia Pengawas Kelurahan Atau Desa Se-Kabupaten Tulungagung Pada Pemilukada 2024
Bhabinkamtibmas Polsek Medan Tuntungan Sambangi Cafe Samudra Kuphi, Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Anti Hoax
Bhabinkamtibmas Polsek Medan Tuntungan Sambangi Warga Kelurahan Laucih, Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Waspada Curas-Curanmor
Bhabinkamtibmas Polsek Pasangkayu Lakukan Mediasi Selesaikan Masalah Warga Dengan Problem Solving
Lihat Semua
WordPress Lightbox