[language-switcher]
Beranda  Berita

Polwan Goes To Campus, Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Tindak Kekerasan Seksual

POLDA MALUKU – Kepolisian Wanita Daerah Maluku menggelar kegiatan sosialisasi tentang pencegahan dan penanganan tindak pidana kekerasan seksual kepada perempuan dan anak.

Kegiatan yang merupakan salah satu rangkaian peringatan HUT Polwan ke-75 ini dilaksanakan di aula Rektorat Universitas Pattimura, Kota Ambon, Jumat (11/8/2023)

Mengusung tema “Polwan Goes To Campus”, kegiatan sosialiasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang pencegahan serta penanganan tindak pidana kekerasan seksual.

Kegiatan yang bekerjasama dengan Kampus Unpatti Ambon, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Maluku, ini dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum dan Keuangan Kampus Unpatti Ambon, Dr. Jantje Tuiptabudi.

Turut hadir dalam kegiatan itu yakni AKBP Sulastri Sukidjang, Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Maluku, Riska Mulyani, Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Pelayanan Perempuan dan Anak Provinsi Maluku, para dosen dan staf serta mahasiswa Unpatti Ambon.

Materi mengenai sosialisasi pencegahan dan penanganan kekerasan seksual dibawakan oleh AKBP Sulastri Sukidjang, dan Riska Mulyani. Kedua pemateri memberikan edukasi kepada para peserta tentang hak-hak korban kekerasan seksual.

“Tadi para pemateri juga mengidentifikasi jenis-jenis tindak pidana kekerasan seksual, dan memaparkan mekanisme efektif untuk penanganan dan pencegahan kekerasan seksual di tempat umum,” kata Pakor Polwan Polda Maluku, AKBP. Rositah Umasugi.

Kegiatan yang dilaksanakan ini diharapkan dapat memberikan edukasi dan menambah pemahaman mahasiswa dalam pencegahan dan penanganan kekerasan seksual.

“Kami juga berharap kerjasama antara institusi penegak hukum, lembaga pendidikan, dan pemerintah daerah, dapat memberikan pemahaman lebih dalam tentang pentingnya pencegahan dan penanganan tindak kekerasan seksual,” harapnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
Giliran 66 Calon Taruni Pamer Bakat di Tes Pemeriksaan Penampilan Akpol
Bazar Kreasi Bhayangkari Nusantara 2024 Digelar di JCC, Hadirkan 500 Lebih UMKM
Bareskrim Periksa 16 Saksi Kasus Dugaan Korupsi PJUTS Kementerian ESDM
Lihat Semua

HUMAS POLDA

KM. Samarinda Tenggelam di Perairan Anambas, 3 Orang Meninggal Dunia
Kepolisian Boyolali Lakukan Penyekatan Jalur di Perbatasan Salatiga Cegah Pergerakan Massa PSHT
Ops Patuh Toba 2024, Polres Pelabuhan Belawan Gelar Sosialisasi Keselamatan Berkendara di Sekolah
Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Polres Jakbar Bongkar Sindikat Penjualan Rekening Judi Online
Polres Sibolga Cooling System Dilaksanakan Bhabinkamtibmas, Jelang Pilkada Serentak 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox