[language-switcher]
Beranda  Berita

8 Kali Beraksi di Jakarta, Penjambret dan Penadah Berakhir di Balik Jeruji besi

POLDA METRO JAYA – Polisi menangkap seorang penjambret berinisial NKM dan dua penadah barang curian. Pelaku telah menjalankan aksinya sebanyak delapan kali di wilayah Jakarta Selatan (Jaksel) dan Jakarta Timur (Jaktim).

“Pelaku berhasil kami amankan satu orang dan untuk penadahnya ada dua orang. Pelaku jambret inisial NKM sudah delapan kali beraksi,” ungkap Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Bintoro, Rabu (11/10/2023).

Ia merinci pelaku sudah enam kali melakukan pejambret di kawasan Jakarta Selatan. Sedangkan di wilayah Jakarta Timur sebanyak dua kali. Terakhir, NKM beraksi di kawasan Jalan Gatot Subroto, Pancoran, pada 7 Oktober 2023. Adapun korbannya berinisial AEA.

“Korban AEA bersama rekannya (baru pulang) dari tempat kerja menuju ke rumah di Depok. Di tengah jalan kawasan Pancoran, di TKP tersebut si pelaku NKM langsung menarik (tas) milik korban dan dibawa kabur,” tuturnya.

Bintoro menjelaskan, namun naas usai beraksi di Pancoran, pelaku akhirnya ditangkap bersama dua orang penadah barang hasil jambretan. Polisi menyita bukti berupa handphone dan sepeda motor yang digunakan oleh pelaku.

“Pelaku kami kenakan pasal 363 KUHP juncto pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman penjara paling lama tujuh tahun,” terangnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Dengan Terisak, Satrio Sampaikan Terima Kasih Kepada Kapolri
Australian Federal Police Kunjungi Museum Pusjarah Polri
Jaga Keamanan World Water Forum di Bali, Polda NTB Gencarkan Patroli di Kawasan Pelabuhan
Simulasikan Pengamanan WWF, TNI-Polri Gelar TFG Gabungan
Polri Gagalkan Penyelunduan 91 Ribu Benih Lobster ke Luar Negeri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Satlantas Polres Sambas bersama Dishub Sambas Kota Gelar Ramp Check Bus, Travel, Angkutan Umum Cegah Laka Fatal
Anggota Polsek Tebas melaksanakan patroli kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tebas
Polisi Sahabat Anak Bersama Satlantas Polres Sambas dan TK RA Akhlak Mulia
Polsek Paloh Patroli Dialogis Sambangi Warga Dalam Menjaga Kondusifitas
Kapolsek Subah Iptu Ircam dan Anggota Polsek Subah mengahadiri kegiatan Tradisi budaya Berape' Sawa Peresmian di desa Balai Gemuruh kec. Subah Kab Sambas.
Polsek Sambas laksanakan pengamanan kegiatan pasar malam dalam Hello Sambas Festival tahun 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox