[language-switcher]
Beranda  Berita

Pojok Pemilu Polsek Payung, Laksanakan Cooling System Bersama Pemdes Tanjung Merawa

Karo – Menjaga sitkamtibmas tetap aman dan kondusif menjelang moment pemilu, Polres Tanah Karo melalui Polsek Payung gencar lakukan upaya cooling system, mengajak instansi terkait untuk bersama dan bersinergi dalam mengawal pelaksanaan pemilu 2024 agar berjalan aman dan baik.

Kegiatan Pojok Pemilu Cooling System ini, Polsek Payung menyambangi langsung Kantor Kepala Desa Tanjungmerawa Kec. Tiganderket, Kamis(02/11/2023) pukul 10.00 WIB.

Hadir dalam kegiatan Kapolsek Payung AKP Julianto Tarigan, Kanit Binmas Aiptu Raju Pelawi, Kanit Intelkam Aiptu L. Sitepu dan anggota Bhabinkamtibmas.

Giat cooling system tersebut disambut baik Kepala Desa Robertus Setiawan, perangkat desa dan beberapa perwakilan warga masyarakat.

Dalam giat cooling system tersebut, Polsek Payung dan Pemdes Tanjung Merawa melaksanakan diskusi terkait kesepahaman dalam mengawal pelaksanaan pemilu khususnya di Desa Tanjung Merawa agar tetap berjalan aman dan kondusif.

Saat memberikan arahan, Kapolsek Payung, mengatakan tentang kewajiban aparatur negara untuk memberdayakan peran serta semua lapisan masyarakat baik Tomas, Toga, Tokoh Pemuda, Toda serta tokoh politik untuk berperan aktif dalam mewujudkan Pemilu Aman Damai.

“Kewajiban kita bersama untuk menggandeng para tokoh untuk ikut berperan dalam mewujudkan pemilu damai”, kata Julianto.

Ia juga menekankan, untuk terus giatkan imbauan dan edukasi kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan pemberitaan di Medsos yang beluk tentu kebenarannya.

“Apalagi informasi hoax yang mengarah mengajak kebencian antar pihak sehingga berpotensi menimbulkan konflik. Mari kita ingatkan warga kita untuk bijak dalam bermedsos”, pesan Julianto.

Menanggapi Polsek Payung, Kepala Pemerintah Desa Tanjung Merawa Robertus menyambut baik langkah dari Polsek Payung dan akan mendukung penuh Polri dalam mewujudkan Sitkamtibmas Kondusif selama menjelang pemilu.

Ia mengatakan pihaknya juga siap mengambil peran untuk meningkatkan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat, mengajak dan mendukung untuk pelaksanaan pemilu secara damai.

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Satlantas Polres Prabumulih bersama Dinas Perhubungan elakukan penindakan tegas terhadap pelanggaran kendaraan ODOL
Bhabinkamtibmas Desa Rambang Senuling Aipda Agustinus menyambangi warga di desa Binaanya
Bhabinkamtibmas Kelurahan Karang Jaya patroli dan sambangi warga, selanjutnya memberikan himbauan Kamtibmas
Bhabinkamtibmas Gunung Ibul Timur menghimbau kepada warga agar tetap kompak menjaga kamtibmas di wilayah
Bhabinkamtibmas Kel Muara Dua  sambang kepeternak serta penjual hewan kurban
Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Telang edukasi kepada warga tentang situasi kamtibmas dan agar tidak melakukan pembakaran hutan
Lihat Semua
WordPress Lightbox