[language-switcher]
Beranda  Berita

Aksi Tanggap Tim Gabungan Polsek, dan Tim Relawan Bencana Karhutla Berhasil Padamkan Titik Api di Hutan Lindung Gunung Merapi.

WhatsApp Image 2023 11 19 at 17.41.15

Boyolali – Jawa Tengah – petugas dari berbagai instansi telah berhasil memadamkan kebakaran hutan yang terjadi di Dk. Lendong, DS. Wonodoyo, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Pada hari Minggu, (19/11/2023), siang.

Tim Bergerak yang terdiri dari gabungan dari personel Polri dari Polsek Cepogo dan Polsek Musuk yang berjumlah 7 orang, dan Polsek Musuk,  petugas dari Balai Taman Nasional Merapi 2 Orang, serta relawan dari tim relawan Merapi berjum;ah 5 orang, turut serta dalam upaya penanganan kebakaran tersebut.

Kronologis Kegiatan:

Menurut sumber informasi dari Balai Taman Nasional Merapi pada tanggal 19 November 2023, jam 10.00 WIB, terpantau adanya 1 titik api dengan tingkat kepercayaan medium. Informasi tersebut didapatkan melalui satelit SNPP dari NASA. Lokasi kebakaran terdeteksi berada di Dk. Lendong, DS. Wonodoyo, Kec. Cepogo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Hasil kegiatan yang dilakukan oleh tim gabungan menunjukkan bahwa pada rentang waktu pukul 10.00 hingga 15.00 WIB, petugas melakukan koordinasi dan pemantauan secara intensif di lokasi kejadian. Pada jam 14.00-15.00 WIB, pantauan memperlihatkan bahwa bekas titik api telah berhasil dipadamkan dan tidak terdeteksi adanya asap lagi.

Kapolsek Cepogo, AKP AGUNG SETIAWAN, S.H, M.H, yang memimpin 7 anggota Polsek Cepogo dan Polsek Musuk, mengatakan telah mengkoordinasikan upaya pemadaman tersebut. Mereka juga berkoordinasi dengan Balai Taman Nasional Merapi untuk pemantauan lanjutan serta memastikan keadaan aman dari potensi kebakaran ulang,” katanya.

Bapak Joko, selaku ketua RT Dk. Lendong Wonodoyo, Kec. Cepogo, Kab. Boyolali, serta relawan tanggap bencana juga turut menyampaikan informasi, bahwa hingga saat ini titik api sudah padam, namun mereka tetap siaga apabila terjadi kejadian serupa di masa mendatang,” ungkapnya.

Melalui kerjasama antar Instansi dan partisipasi dari relawan, kebakaran hutan yang terjadi di Dk. Lendong berhasil dikuasai. Koordinasi dan kesiapsiagaan terus dijaga untuk mengantisipasi potensi kebakaran yang mungkin terjadi kembali.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
Giliran 66 Calon Taruni Pamer Bakat di Tes Pemeriksaan Penampilan Akpol
Bazar Kreasi Bhayangkari Nusantara 2024 Digelar di JCC, Hadirkan 500 Lebih UMKM
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
250 Personel Polri-TNI Dibekali Pelatihan Penanganan Karhutla, Kita Pedomani Inpres No 3 Tahun 2020
Doa Bersama di Polres OKI: Memohon Perlindungan Allah SWT dari bahaya Kebakaran Hutan dan Lahan
Polres OKI Ikuti Pelatihan Pencegahan Kebakaran Hutan, Kebun, dan Lahan
KM. Samarinda Tenggelam di Perairan Anambas, 3 Orang Meninggal Dunia
Kepolisian Boyolali Lakukan Penyekatan Jalur di Perbatasan Salatiga Cegah Pergerakan Massa PSHT
Lihat Semua
WordPress Lightbox