[language-switcher]
Beranda  Berita

Cooling System untuk Pemilu 2024, Kapolres Jember Silaturahmi ke Ponpes Nurul Qarnain Sukowono

Jember – Upaya cooling system mendekati tahapan puncak Pemilu 2024 yaitu pemungutan suara, terus dilakukan oleh Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si dengan sambang tokoh agama ( Toga ) dan tokoh Masyarakat (Tomas) di wilayah Kabupaten Jember Jawa Timur.

AKBP Bayu Pratama mengatakan langkah tersebut adalah bagian dari upaya Polres Jember yang terus mengoptimalkan upaya mewujudkan Pemilu yang damai, lancar dan kondusif khususnya di wilayah Kabupaten Jember.

Selain itu lanjut AKBP Bayu Pratama dalam menjalankan tugas baru sebagai Kapolres Jember,satu langkah pertama yang dilakukan yakni menjalin silaturahmi dengan para Ulama dan Tokoh Agama yang berada di wilayah hukum Polres Jember.

Seperti salah satu yang dilakukan Kapolres Jember Polda Jatim yakni mengunjungi Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Qarnain desa Balet Baru Kecamatan Sukowono, Jumat 08/2/24.

Kunjungan tersebut disamping untuk mempererat tali silahturahmi juga sebagai bentuk Sinergitas Polri dengan para Ulama yang ada di wilayah hukum Polres Jember.

Kunjungan itupun disambut hangat oleh Pengasuh Ponpes Nurul Qarnain KH Yazid Karimulloh.

“Alhamdulillah hari ini saya bisa bersilaturahmi dengan para Ulama, bisa bertatap muka langsung dan memperkenalkan diri sebagai orang baru di Jember” kata AKBP Bayu Pratama Gubunagi.

Selanjutnya Kapolres Jember,yang didampingi Waka Polres Kompol Jimmy Heriyanto Manurung S.H., S.I.K., M.I.K. Kasat Intelkam, Kasat Lantas dan Kapolsek Sukowono, juga meminta doa serta dukungan semoga amanah dalam menjalankan tugas.

“Kami mohon doa restu dan dukungan dari para Ulama mudah-mudahan dalam mengemban tugas sebagai Kapolres Jember bisa berjalan dengan lancar dalam menjaga kondusifitas wikayah hukum Polres Jember terlebih dalam penyelenggaraan Pemilu 2024,” imbuhnya.

Langkah pertama yang diambil Kapolres Jember dengan bersilaturahmi dengan para Ulama mendapat apresiasi dari pimpinan ponpes.

“Saya sangat berterima kasih atas kedatangan kapolres Jember untuk bersilaturahmi,” ujar KH Yazid Karimulloh.

Dalam kesempatan itu, KH Yazid mengatakan apabila kedua pihak yaitu kepolisian dan ulama bersinergi dengan baik maka tatanan kehidupan masyarakat Insya Allah akan baik.

“Alhamdulillah, Ulama dengan kepolisian sama-sama bertugas melayani masyarakat, apabila sinergi ini diterapkan berkelanjutan maka Insya Allah Negara Indonesia akan menjadi lebih baik,” jelasnya.

Ia berharap sinergitas ini terus terjalin untuk menjaga keamanan dan kondusivitas di wilayah hukum Polres Jember.

“Terimakasih atas kunjungannya, semoga sinergitas ini terus terjalin untuk menjaga keamanan dan kondusivitas di wilayah hukum Polres Jember,” pungkasnya. (Hms-AR)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
Giliran 66 Calon Taruni Pamer Bakat di Tes Pemeriksaan Penampilan Akpol
Bazar Kreasi Bhayangkari Nusantara 2024 Digelar di JCC, Hadirkan 500 Lebih UMKM
Bareskrim Periksa 16 Saksi Kasus Dugaan Korupsi PJUTS Kementerian ESDM
Lihat Semua

HUMAS POLDA

KM. Samarinda Tenggelam di Perairan Anambas, 3 Orang Meninggal Dunia
Kepolisian Boyolali Lakukan Penyekatan Jalur di Perbatasan Salatiga Cegah Pergerakan Massa PSHT
Ops Patuh Toba 2024, Polres Pelabuhan Belawan Gelar Sosialisasi Keselamatan Berkendara di Sekolah
Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Polres Jakbar Bongkar Sindikat Penjualan Rekening Judi Online
Polres Sibolga Cooling System Dilaksanakan Bhabinkamtibmas, Jelang Pilkada Serentak 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox