[language-switcher]
Beranda  Berita

Teliti Strategi Pengembangan SDM Cyber Police, Ketua Tim Peneliti : Pentingnya Pengembangan SDM dalam Hadapi Tantangan Keamanan Cyber

Tiba di Polres Bintan, Puslitbang Polri menggelar kegiatan penelitian bertajuk “Strategi Pengembangan SDM Polisi Siber di Satuan Kewilayahan Dalam Rangka Mewujudkan Polri 4.0”. Tim peneliti yang dipimpin oleh Analis Puslitbang Polri, Kombes Pol Ade Djadja Subagdja Yudistira, S.I.K., M.H.

Kegiatan ini turut disambut dengan hangat oleh Wakapolres Bintan, Kompol Amir Hamzah, S.H., M.H., yang secara langsung menyambut dan mendukung proses penelitian tersebut. Selain melaksanakan penelitian, Puslitbang Polri juga menyelenggarakan sesi supervisi penelitian yang dipimpin oleh Kapuslitbang Polri, Brigjen Pol. Drs. Iswyoto Agoeng Lesmana Doeta, M.Si.

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan strategi pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang kepolisian siber, yang merupakan bagian integral dari upaya Polri dalam mewujudkan Polri 4.0, era kepolisian yang lebih adaptif dan responsif terhadap perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.

Dalam sambutannya, Kombes Pol Ade Djadja Subagdja Yudistira menggarisbawahi pentingnya pengembangan SDM di bidang kepolisian siber dalam menghadapi tantangan keamanan cyber yang semakin kompleks dan beragam. Ia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kerjasama dari pihak Polres Bintan dalam pelaksanaan penelitian ini.

WhatsApp Image 2024 02 20 at 15.27.31 1

Sementara itu, Wakapolres Bintan, Kompol Amir Hamzah, S.H., M.H., menyambut baik kehadiran tim peneliti Puslitbang Polri dan menyatakan komitmen Polres Bintan untuk mendukung upaya pengembangan SDM di bidang kepolisian siber guna memastikan keamanan cyber di wilayah tersebut.

Supervisi penelitian yang dilakukan oleh Kapuslitbang Polri, Brigjen Pol. Drs. Iswyoto Agoeng Lesmana Doeta, M.Si., juga menjadi momentum penting dalam memastikan bahwa penelitian ini berjalan sesuai dengan standar dan target yang telah ditetapkan.

Kegiatan penelitian ini diharapkan dapat menghasilkan rekomendasi dan strategi yang konkrit untuk pengembangan SDM di bidang kepolisian siber, sehingga Polri dapat terus beradaptasi dan berkembang dalam menghadapi tantangan keamanan cyber yang terus berkembang.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
Giliran 66 Calon Taruni Pamer Bakat di Tes Pemeriksaan Penampilan Akpol
Bazar Kreasi Bhayangkari Nusantara 2024 Digelar di JCC, Hadirkan 500 Lebih UMKM
Bareskrim Periksa 16 Saksi Kasus Dugaan Korupsi PJUTS Kementerian ESDM
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kepolisian Boyolali Lakukan Penyekatan Jalur di Perbatasan Salatiga Cegah Pergerakan Massa PSHT
Ops Patuh Toba 2024, Polres Pelabuhan Belawan Gelar Sosialisasi Keselamatan Berkendara di Sekolah
Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Polres Jakbar Bongkar Sindikat Penjualan Rekening Judi Online
Polres Sibolga Cooling System Dilaksanakan Bhabinkamtibmas, Jelang Pilkada Serentak 2024
Mewujudkan Kamtibmas Di Lingkungan Warga Nelayan, Personel Sat Polairud Polres Sibolga Patroli Dialogis
Lihat Semua
WordPress Lightbox