[language-switcher]
Beranda  Berita

Penyerahan Laporan Sementara Evaluasi Aplikasi Digital Korlantas Polri untuk Penguatan Pelayanan Publik

Balikpapan – Kegiatan penyerahan laporan sementara hasil penelitian tentang evaluasi kualitas aplikasi digital Korlantas Polri telah berhasil diselenggarakan oleh Puslitbang Polri. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut di Polda Kalimantan Timur serta Polres jajarannya.

Penyerahan laporan sementara dilakukan oleh Ketua Tim Penelitian Puslitbang Polri, Kombes Pol Syahrial M. Said, S.I.K., kepada Karorena Polda Kaltim, KBP Bambang Syafrianto, S.I.K. Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait, antara lain Kabag Strajemen Kompol Rosa Asmiranty, Kabag Dalprogar AKBP Firman, dan Kabag Renprogar AKBP Tri Hartono.

Dalam penyerahan laporan tersebut, Kombes Pol Syahrial M. Said, S.I.K., menyampaikan hasil evaluasi mengenai kualitas aplikasi digital Korlantas Polri yang dirancang untuk mendukung tugas kepolisian dalam rangka penguatan pelayanan publik. Evaluasi ini mencakup berbagai aspek teknis, fungsional, dan manajerial dari aplikasi tersebut.

KBP Bambang Syafrianto, S.I.K., selaku penerima laporan, menyambut baik hasil penelitian yang telah disampaikan. Beliau menyatakan bahwa laporan ini akan menjadi landasan penting bagi pihak kepolisian untuk melakukan perbaikan dan peningkatan kualitas layanan yang diberikan kepada masyarakat melalui aplikasi digital Korlantas Polri.

Kegiatan penyerahan laporan sementara ini merupakan langkah awal dalam proses penyempurnaan aplikasi digital Korlantas Polri. Diharapkan, dengan adanya evaluasi ini, kinerja serta pelayanan publik yang diberikan oleh Korlantas Polri dapat semakin optimal dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat secara efektif dan efisien.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
Giliran 66 Calon Taruni Pamer Bakat di Tes Pemeriksaan Penampilan Akpol
Bazar Kreasi Bhayangkari Nusantara 2024 Digelar di JCC, Hadirkan 500 Lebih UMKM
Bareskrim Periksa 16 Saksi Kasus Dugaan Korupsi PJUTS Kementerian ESDM
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kepolisian Boyolali Lakukan Penyekatan Jalur di Perbatasan Salatiga Cegah Pergerakan Massa PSHT
Ops Patuh Toba 2024, Polres Pelabuhan Belawan Gelar Sosialisasi Keselamatan Berkendara di Sekolah
Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Polres Jakbar Bongkar Sindikat Penjualan Rekening Judi Online
Polres Sibolga Cooling System Dilaksanakan Bhabinkamtibmas, Jelang Pilkada Serentak 2024
Mewujudkan Kamtibmas Di Lingkungan Warga Nelayan, Personel Sat Polairud Polres Sibolga Patroli Dialogis
Lihat Semua
WordPress Lightbox