[language-switcher]
Beranda  Berita

PJ Gubernur Berikan Bantuan Korban Banjir Di Brebes

Brebes – Penjabat Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, mengunjungi lokasi bencana banjir di beberapa Kecamatan diwilayah Kabupaten Brebes, Selasa (27/2/2024) sore.

Kunjungan tersebut untuk memastikan penanganan dan evakuasi, terhadap warga yang terdampak bencana banjir yang terjadi sejak Senin, 26 Februari akibat meluapnya berapa sungai diwilayah Kabupaten Brebes, termasuk salah satu sungai besar yakni sungai Pemali.

“Bencana banjir yang terjadi di beberapa wilayah di Kacamatan Kabupaten Brebes, akibat Sungai Pemali yang meluap karena intensitas hujan tinggi sehingga berdampak pemukiman warga terendam banjir,” terang Nana.

Disampaikan Penjabat Gubernur, hingga Selasa, 27 Februari kemarin, banjir meluas hingga 36 desa di enam kecamatan; yaitu Wanasari, Bantarkawung, Larangan, Jatibarang, Songgom dan Kecamatan Brebes,

Nana Sudjana menyebut dibeberapa lokasi ketingian air sudah berkurang dan warga masyarakat mulai memberishkan rumah masing – masing. “Seiring mulai surutnya air, masyarakat sudah kembali dan membersihkan rumah-rumahnya,” ungkapnya. .

Dalam kesempatan itu, Pemprov Jateng memberikan bantuan senilai Rp300 juta berupa sembako, pakaian, obat-obatan, dan sebagainya. Pemprov Jateng juga menyalurkan bantuan dari Kementerian Sosial senilai Rp118,305 juta, untuk penanganan banjir di daerah tersebut.

Pj Gubernur juga berharap kepada warga untuk tetap waspada terhadap banjir.

Turur hadir mendampingi kunjungan Pj Gubernur Jateng di Brebes antara laian Pj Bupati Brebes, Kapolres Brebes dan sejumlah jajaran Forkpimda serta dinas intansi terkait lainya.

Adapaun lokasi yang dikunjungi Pj Gubernur antara Desa Kedungtukang Kecamatan Jatibarang dan Desa Krasak Kecamatan Brebes. (Hms).

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Berhasil Ungkap Ribuan Kasus, Mulai dari Judi hingga TPPO
Putri Suku Oburauw Cataruni Akpol: Saya ‘Busur Panah' untuk Adik-Adik
Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polri Berhasil Ungkap Ribuan Kasus, Mulai dari Judi hingga TPPO
Putri Suku Oburauw Cataruni Akpol: Saya ‘Busur Panah' untuk Adik-Adik
Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
250 Personel Polri-TNI Dibekali Pelatihan Penanganan Karhutla, Kita Pedomani Inpres No 3 Tahun 2020
Doa Bersama di Polres OKI: Memohon Perlindungan Allah SWT dari bahaya Kebakaran Hutan dan Lahan
Polres OKI Ikuti Pelatihan Pencegahan Kebakaran Hutan, Kebun, dan Lahan
Lihat Semua
WordPress Lightbox