[language-switcher]
Beranda  Berita

Gelar Baksos Polres Probolinggo Distribusikan Air Bersih Untuk Warga di Lumbang

PROBOLINGGO,- Polres Probolinggo Polda Jatim menggelar bhakti sosial (baksos) pendistribusian air bersih, di Desa Branggah, Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Rabu (28/2/2024).

Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kapolsek Lumbang AKP Suharsosno menyebut bahwa kegiatan baksos air bersih ini untuk membantu warga yang terdampak banjir dan tanah longsor.

Akibat bencana tersebut, masyarakat di desa setempat kekurangan air bersih.

“Hari ini Polres Probolinggo bersama forkopimka Lumbang melaksanakan bakti sosial pendistribusian air bersih di desa yang saat ini kekurangan air bersih,” kata Kapolsek Lumbang.

Lebih lanjut Kapolsek Lumbang menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat.

“Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat Desa Branggah dan ini wujud kepedulian kami kepada warga yang membutuhkan,” tutur kapolsek.

Pada kesempatan ini, Amin, warga Desa Branggah Lumbang mengucapkan terima kasih atas bantuan air bersih yang diberikan Polsek Lumbang dan Satlantas Polres Probolinggo

“Terima kasih atas bantuan air bersih yang telah diselenggarakan Polres Probolinggo. Kegiatan ini sangat membantu masyarakat kami yang kekurangan air bersih,” ucap Amin. (*)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Berhasil Ungkap Ribuan Kasus, Mulai dari Judi hingga TPPO
Putri Suku Oburauw Cataruni Akpol: Saya ‘Busur Panah' untuk Adik-Adik
Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
Senin, Bareskrim Panggil Ketua BP2MI Soal Inisial T Pengendali Judi Online  
Peraih Medali Emas Karate O2SN Dunia Kejar Cita-cita Jadi Polwan
Kapolri Buka National Open Karate Championship di Pakansari Bogor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polri Berhasil Ungkap Ribuan Kasus, Mulai dari Judi hingga TPPO
Putri Suku Oburauw Cataruni Akpol: Saya ‘Busur Panah' untuk Adik-Adik
Regina Ikut Seleksi Akpol Demi Pendidikan Gratis, Tak Mau Bebani Ortu
250 Personel Polri-TNI Dibekali Pelatihan Penanganan Karhutla, Kita Pedomani Inpres No 3 Tahun 2020
Doa Bersama di Polres OKI: Memohon Perlindungan Allah SWT dari bahaya Kebakaran Hutan dan Lahan
Polres OKI Ikuti Pelatihan Pencegahan Kebakaran Hutan, Kebun, dan Lahan
Lihat Semua
WordPress Lightbox