[language-switcher]
Beranda  Berita

Jelang Ops Ketupat 2024, Ditlantas Polda Banten Cek Perlengkapan Operasi

Serang – Dalam rangka persiapan Operasi Ketupat Kalimaya tahun 2024, Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Banten melaksanakan pemeriksaan pada kelengkapan perorangan, untuk menjamin kelancaran operasi dan kenyamanan masyarakat selama mudik Lebaran 2024. Acara pemeriksaan kelengkapan Operasi Ketupat digelar di halaman Mapolda Banten pada Selada (26/03).

Dirlantas Polda Banten melalui Wadirlantas Polda Banten AKBP Kukuh mengatakan pihaknya melakukan pemeriksaan untuk kelengkapan perorangan, masing – masing personel wajib memiliki perlengkapan seperti lampu turlalin, borgol, tongkat Polri, rompi, jas hujan, peluit dan HT. “Hasil pengecekan untuk seluruh personel telah siap untuk kelengkapan perorangan,” katanya.

Menurutnya, jelang operasi ketupat ini juga, Polda Banten melakukan pengecekan kendaraan operasional baik roda dua dan roda empat atau lebih yang akan digunakan, dicek untuk memastikan tidak ada permasalahan. “Selain melakukan pemeriksaan kelengkapan perorangan, dilanjutkan dengan pemeriksaan kendaraan dinas,” ujarnya

Kukuh menjelaskan pemeriksaan fasilitas perorangan dan kendaraan dinas itu untuk memastikan kesiapan menyambut Ops Ketupat. Sehingga saat  melakukan kegiatan-kegiatan semua fasilitas telah mendukung. “Kegiatan ini akan rutin dilaksanakan dimana negara telah memberikan fasilitas kendaraan untuk digunakan dalam pelaksanaan tugas, sehingga dalam memberikan pelayanan ke masyarakat bisa maksimal,” jelasnya.

Kukuh berharap segenap jajaran polisi yang terlibat dalam Operasi Ketupat tersebut dapat bekerja sungguh-sungguh, tulus dalam melayani masyarakat hingga tujuan utama kegiatan tahunan itu bisa tercapai dengan maksimal. “Target pertama Operasi Ketupat 2024 ini adalah pengamanan arus mudik dan balik Lebaran,” tegasnya (Bidhumas).

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Uskup Agung Jakarta Apresiasi Polri Berhasil Tingkatkan Kepuasan Masyarakat saat Mudik Lebaran
Ada Penyelenggaraan WWF ke-10, Pelaku UMKM di Bali 'Kecipratan' Dampak Positifnya
Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Meninggal, RS Polri: Karena Benturan
Kapolri: Selamat Harkitnas, Eratkan Persaudaraan Menuju Indonesia Emas 2045
Polri Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116
Polri Amankan Opening Ceremony WWF Ke-10 di Bali Hari Ini
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Mapping Potensi Konflik Bhabinkamtibmas Desa Tanjungsari, diwilayah Desa Binaan
Sambang Kamtibmas Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Desa Pangalengan Himbau Jaga Kamtibmas
Strong point/Gatur lalin sore di gelar Personil Polsek Medan Barat bantu layani masyarakat Antisipasi kemacetan berkendaraan di jalanan
Wakapolsek Cileunyi Hadiri Pembayaran Kompensasi atas Tanah dan Bangunan terdampak jalur SUTT 150 kV di Gor Desa Cileunyi Wetan
Bhabin Cangkuang Polsek Cangkuang, Monitor Penyaluran Beras Cadangan Badan Pangan Nasional
Kanit Samapta Polsek Nagreg Gelar Patroli Dialogis di Wilayah Kecamatan Nagreg
Lihat Semua
WordPress Lightbox