[language-switcher]
Beranda  Berita

Bhabinkamtibmas Desa Lurang Minta Partisipasi Warga Pelihara Kondusifitas Kamtibmas

Polres Maluku Barat Daya – Dalam rangka mengimplementasikan program Polri Presisi Bhabinkamtibmas gulirkan program pembinaan sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat demi terwujudnya stabilitas kamtibmas yang aman dan kondusif.

Program kerja yang dilakukan oleh bhabinkamtibmas Polsek Wetar salah satunya melakukan kegiatan Sambang, kali ini Bhabinkamtibmas Bripka Fridel Mauwilik didampingi 2 rekannya menyambangi warga di Desa Lurang Kecamatan Wetar Utara Kabupaten Maluku Barat Daya pukul 11.30 Wit pada Senin siang (01/04/2024).

Dalam kegiatan sambang Bhabinkamtibmas Bripka Mauwilik bertemu secara langsung dengan warga serta membangun komunikasi dengan warga dan memberikan pemahaman konsep kamtibmas yang nyata terkait perkembangan situasi keamanan dan ketertiban dalam lingkungan masyarakat.

Selain itu Bripka Mauwilik minta partisipasi warga menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta mengingatkan warga untuk bijak melihat perkembangan situasi, apabila ada permasalahan diharapkan warga bersama Bhabinkamtibmas dan perangkat Desa berupaya mencegah adanya penyebaran isu-isu yang tidak benar (Hoax) yang dapat menyesatkan serta mengganggu stabilitas Kamtibmas di Desa.

Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung Wietono, S.I.K. melalui Kasi Humas Ipda Wempi R. Paunno mengatakan, Kegiatan Sambang yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas berupa himbauan dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kemudian mendengar keluhan-keluhan masyarakat serta menjadikannya sebagai acuan untuk mengambil langkah lebih lanjut dalam upaya memelihara Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

Lebih lanjut Kasi Humas menjelaskan, Sesuai dengan tugas, fungsi dan peran Bhabinkamtibmas sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Kapolri Nomor 7 tahun 2021 tentang Bhabinkamtibmas, dirumuskan tugas Pokok Bhabinkamtibmas yaitu melakukan pembinaan, menyelesaikan permasalahan yang terjadi di masyarakat (problem solving), dan melakukan tugas perbantuan serta melakukan deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan yang terjadi di Desa.

“ dengan melaksanakan tugas, fungsi dan peran sebagai seorang bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan di tengah-tengah masyarakat, diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri. “ tutup Kasi Humas.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri Buka Rakernis Gabungan 4 Satker Polri
Kapolri Buka Rakernis Gabungan 4 Satker Polri
Terbang ke Thailand, Polri Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama
Polri Periksa 8 WNI yang Diduga Bantu Buronan Thailand
7 Wilayah Ini Mulai Berlakukan Pembuatan SIM Wajib Punya BPJS Kesehatan
Lecehkan Anak Sendiri, Seorang Ibu Muda di Tangsel Jadi Tersangka
Polri Akan Ekstradisi Buronan Nomor 1 Thailand Chaowalit Thongduang, Selasa 4 Juni
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personil Polres Sambas berhasil amankan pelaku pengeroyokan terhadap remaja dan diselesaikan secara mediasi.
Unit Kamsel Satlantas Polres Sambas Sosialisasi Peran PKK dalam Mengatasi Penyakit Masyarakat
DUA ORANG PENIKMAT NARKOTIKA JENIS SABU-SABU DIAMANKAN SATNARKOBA POLRES SAMBAS
Wakapolres Rejang Lebong Pimpin Upacara Penerimaan Siswa Latja SPN Polda Bengkulu
Antisipasi Tindak Pidana, Polsek Curup Rutinkan Patroli Sekaligus Sambangi Warga
Satsamapta Polresta Bengkulu Amankan BKLSPEED COM Drag Race dan Drag Bike di Pantai Panjang
Lihat Semua
WordPress Lightbox