[language-switcher]
Beranda  Berita

Beri Rasa Aman, Polres Madina Melakukan Pengamanan Objek Wisata Penatapan dan Sampuraga

 

MADINA- Polres Mandailing Natal (Madina) melakukan pengamanan (PAM) di Objek Wisata Sampuraga dan Penatapan pada hari kedua Hari Raya Idul Fitri, Kamis (11/4/2024).

 

Objek Wisata Sampuraga berada Desa Sirambas Kecamatan Panyabungan Barat. Sedangkan Panatapan berada di Komplek Perkantoran Paya Loting, Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan.

 

PAM tersebut merujuk pada Surat Perintah (Sprin) Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh SH SIK Nomor 957/1V/Ops.1.1/2024 dan Sprin Nomor 607/1V/Ops.1.1/2024.

 

Kapolres Madina mengatakan, tujuan PAM tersebut berguna untuk

mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan sehingga keamanan kenyamanan saat berwisata dalam merayakan idul Fitri terjamin

 

Adapun langkah-langkah yang dilakukan Polres Madina adalah melakukan Patroli serta turun ke lokasi memberikan imbauan bagi seluruh pengunjung.

 

“Segala lini yang ada di Objek Wisata tersebut kita cek agar masyarakat berwisata dengan aman dan kondusif. Seperti diminta parkir sesuai aturan dan mengajak masyarakat agar menjaga barang bawaan masing-masing,” katanya.

 

Di sisi lain, AKBP Arie juga menyebut anggotanya di lapangan yang melakukan PAM mengimbau pengendara untuk melengkapi perlengkapan kendaraan.

 

“Polres Madina juga hadir dalam mengamankan lalulintas agar tetap lancar meskipun padat. Bagi pengendara juga diimbau melengkapi peralatan kendaraan sesuai standar,” jelas Kapolres Madina.

 

Hingga sore ini, Polres Madina tetap bekerja melaksanakan pengamanan di sejumlah titik Objek Wisata di Madina, termasuk di wilayah Pantai Barat yang dekat dengan Pantai dan Laut.

 

Adapun personel yang terlibat dalam pengamanan dua Objek Wisata di atas antara lain, Iptu Akmaluddin SH MH sebagai Padal PAM dan personel lainnya.

 

(Humas Polres Madina)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Korlantas Polri: Pelat Khusus ZZ Tidak Kekebalan Aturan Ganjil-Genap di Jakarta
Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Jumat Curhat : Komitmen Peningkatan Pelayanan Polres Kutai Barat
Peduli Sesama Kapolres Kutai Barat Berikan Bansos Kepada Warga Pra Sejahtera.
Kapolres Sumenep melaksanakan Jumat curhat bersama kelompok Tani Sumenep
Kapolres Kutai Barat Tinjau Langsung Lahan Lahan Persiapan Polsek Muara Lawa Dan Asrama
Kepolisian Sektor Candipuro Melaksanakan Pengamanan Ibadah Sholat Jum'at
Supervisi Matlog BMN TA 2024: Polres OKI Cek Kesiapan Logistik
Lihat Semua
WordPress Lightbox