[language-switcher]
Beranda  Berita

Tim Reaksi Cepat Polres Malang Evakuasi Warga Sesak Nafas Saat Mudik Lebaran

 

 

MALANG – Personel siaga pengamanan mudik lebaran Polres Malang melakukan penanganan insiden darurat kesehatan membutuhkan evakuasi cepat terjadi di depan Mapolres Malang, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (13/4/2024). Seorang warga dilaporkan membutuhkan penanganan medis dengan segera saat berkendara pada musim mudik Lebaran.

 

Kasihumas Polres Malang, Ipda Dicka Ermantara, mengungkapkan bahwa kejadian tersebut bermula saat Tim Reaksi Cepat Satuan Lalu Lintas Polres Malang yang bertugas dalam Operasi Ketupat Semeru 2024 menerima aduan dari seorang pengendara yang melintas. Pengendara tersebut melaporkan bahwa keluarganya yang merupakan perempuan lanjut usia sedang mengalami kondisi kritis akibat sesak nafas.

 

“Saat itu, seorang perempuan lanjut usia dilaporkan mengalami gejala sesak nafas,” kata Ipda Dicka saat dikonfirmasi di Polres Malang, Sabtu (13/4).

 

Dengan sigap, petugas kepolisian segera berkoordinasi dengan ambulance siaga PSC 110 untuk memberikan tindakan medis secepatnya. Namun, situasi semakin mendesak karena beberapa rumah sakit di sekitar Kecamatan Kepanjen dalam keadaan penuh dengan pasien.

 

Untuk memastikan evakuasi pasien dilakukan dengan lancar dan cepat, dua petugas Tim Reaksi Cepat Satlantas Polres Malang memberikan pengawalan kepada ambulance yang membawa pasien tersebut menuju Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang. Langkah ini diambil mengingat volume kendaraan yang meningkat dan ramai saat libur panjang lebaran.

 

“Dalam kondisi ini, kami harus memastikan pasien segera mendapatkan pertolongan yang tepat,” tambahnya.

 

Ipda Dicka menyebut, saat ini, kondisi perempuan lanjut usia tersebut masih dalam perawatan intensif di Rumah Sakit Saiful Anwar. Penanganan cepat dari petugas kepolisian Polres Malang diapresiasi sebagai langkah yang menyelamatkan nyawa dalam situasi darurat tersebut.

 

Dengan koordinasi yang baik antara berbagai pihak terkait, diharapkan penanganan darurat seperti ini dapat dilakukan dengan efektif dan efisien untuk menyelamatkan nyawa dan memberikan bantuan yang dibutuhkan.

 

“Evakuasi tersebut merupakan bagian dari upaya Polres Malang dalam menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat selama musim mudik lebaran,” pungkasnya. (u-hmsresma)

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

SIM Indonesia Resmi Diakui di Luar Negeri: Malaysia, Laos hingga Singapura
3.325 Calon Taruna-Taruni Akpol Ikut Seleksi, Masuk Tahap Uji Jasmani
Polri Tangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Rakernis Logistik Polri 2024, Optimalkan Pengelolaan Produk Dalam Negeri
Rasakan Mudahnya Pengurusan SIM Online, Pegiat Anti Korupsi Apresiasi Polri
Satgassus Pencegahan Polri Lakukan Pengawasan Pupuk Subsidi di Dua Kabupaten
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Wakapolres Subang Pimpin Upacara Bendera Dalam Rangka Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024
Personil Polresta Ambon lakukan pendampingan kepada Korban Persetubuhan anak dibawah umur
PATROLI DIALOGIS POLSEK CIWIDEY INGATKAN PEMUDA YANG NONGKRONG MALAM HARI
Bhabinkamtibmas Sampaikan Arahan Terkait Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Kepada Warga Binaan
Polsek Ciwidey Hadiri Giat Haul Akbar Di Pondok Pesantren Al Ittifaq Alamendah
Polsek Ciwidey Gelar Razia Miras di Wilayah Hukumnya
Lihat Semua
WordPress Lightbox