[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Demak Terjunjan Ratusan Personel Untuk Amankan Liburan Lebaran

 

Demak – Ratusan petugas Kepolisian melakukan patroli di Kabupaten Demak untuk menekan terjadinya kriminalitas saat libur Hari Raya Idul Fitri.

 

Antisipasi tindak krimnalitas yang dilakukan Kepolisian Resor Demak, Polda Jawa Tengah itu dilakukan di sejumlah objek destinasi wisata dan rekreasi di Kota Wali.

 

Kapolres Demak AKBP Muhammad Purbaya menuturkan, selain memastikan kondusifitas keamanan, pihaknya juga melakukan pengecekan, dan memastikan kelayakanan wahana maupun tempat permainan.

 

Hal ini dilakukan demi memberikan rasa aman, dan nyaman kepada warga yang berwisata di wilayah Kabupaten Demak.

 

“Sebanyak 200 personel sudah Diplotting di tempat wisata. Patroli dan pengecekan ini dilakukan guna memberikan kenyamanan kepada masyarakat di saat melaksanakan hari libur di suasana Idul Fitri Tahun ini,” kata Purbaya, Minggu (14/4/2024).

 

Menurutnya pengecekan ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

 

Hal ini seiring dengan jumlah pengunjung yang diprediksi akan meningkat selama liburan.

 

Adapun tempat wisata yang dijaga ketat oleh aparat Kepolisian di Demak yaitu wahana Degega, Pantai Morosari, Pantai Istambul, kolam renang Polaris, komplek makam Sunan Kalijaga dan komplek Masjid Agung Demak.

 

Kapolres mengimbau kepada pengelola objek wisata untuk memastikan kelayakan wahana rekreasi maupun keamanan pengunjung.

 

“Pengelola objek wisata juga diminta menyediakan perangkat keselamatan bagi para pengunjung, agar terhindar dari kejadian yang tidak diinginkan,” ungkapnya.

 

Tak hanya itu, lanjut Purbaya, wahana wisata anak-anak juga disarankan agar wajib didampingi orang tua atau pendamping dari pengelola objek wisata.

 

“Perlunya meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak dilokasi wisata, sehingga jika terjadi masalah dengan anak tersebut bisa segera tertangani dengan cepat,” pungkasnya.

 

 

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
POM TNI dan Propam Gelar Rakornis, Fokus Upaya Pencegahan
Pusdokkes Polri Beri Materi Pelatihan Teknik Wawancara dan Interogasi Penyidik PPA di Polda Jateng
Lihat Semua

HUMAS POLDA

*KBO Sat Reskrim Ikuti Apel Serah Terima di Polresta Tangerang*
*Anggota Identifikasi Sat Reskrim Polresta Tangerang Olah TKP Aksi Tawuran di Mauk, Kabupaten Tangerang*
*KBO Sat Reskrim Ikut Melakukan Pemeriksaan Tahanan di Gedung Tahanan Polresta Tangerang*
Personil Sat Pamobvit Polresta Tangerang melaksanakan kegiatan Patroli ke ATM Bank BJB yang ada di kawasan Puspemkab Tangerang.
Penyaluran Bantuan Sosial Kapolda Banten di Wilayah Polsek Pasar Kemis
Anggota Polsek Kresek aktiv kunjungi Tokoh Agama dalam rangka giat rukun Ulama Umaro
Lihat Semua
WordPress Lightbox