[language-switcher]
Beranda  Berita

Puskeu Polri Gelar Halal Bihalal Perkuat Persaudaraan dan Kekompakan

Jakarta – Dalam rangka mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan kekompakan antar personel, Puskeu Polri menggelar Apel Pagi yang dilanjutkan dengan kegiatan Halal Bihalal di Gedung TNCC lantai 6 Mabes Polri, Jakarta, Selasa, 16 April 2024.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Puskeu Polri Brigjen. Pol. Lukas Akbar Abriari beserta seluruh staf. Apel Pagi dipimpin langsung oleh Brigjen. Pol. Lukas Akbar Abriari, yang dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh personel Puskeu Polri.

Brigjen. Pol. Lukas Akbar Abriari, juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh personel atas dedikasi dan kinerja selama ini, khususnya dalam mendukung kelancaran pelaksanaan tugas Puskeu Polri.

Kapuskeu berharap setelah libur Lebaran yang cukup panjang, seluruh personel dapat kembali bekerja dengan penuh semangat dan dedikasi untuk mengabdi kepada negara dan bangsa.

Tugas ke depan Puskeu Polri, kata Kapuskeu, sangatlah berat, di antaranya mempersiapkan kegiatan Hari Jadi Pusat Keuangan Polri yang jatuh setiap tanggal 8 Desember. Acara Halal Bihalal diakhiri dengan bersalaman dan saling memaafkan antar personel Puskeu Polri.

Diharapkan dengan kegiatan ini, dapat meningkatkan soliditas dan kekompakan antar personel Puskeu Polri, sehingga dapat bekerja dengan lebih optimal dalam menjalankan tugasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolres Pagaralam bersama dengan unsur Forkopimda sepakat kawasan wisata gunung dempo dijadikan tempat tertib berlalu lintas
Polsek Singingi Ungkap Kasus Perjudian Online Togel di Desa Sungai Keranji Singingi
Antisipasi di hari Buruh nasional, Kapolres Pagaralam kerahkan personelnya untuk mengantisipasi terjadinya unjuk rasa
Polsek Jemaja Bersama Instansi Terkait cek ketersediaan BBM di Jemaja Terkait Keterlambatan BBM Bersubsidi
Personel Polres Pagaralam sigap dalam mengatasi pencurian Kopi di Pagaralam, ini yang mereka lakukan
Rapat Pleno Penetapan Perolehan Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox