[language-switcher]
Beranda  Berita

Peduli Masyarakat, Polres Nganjuk Evakuasi dan Antar ODGJ Berobat ke Menur

Nganjuk – Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., membenarkan pihaknya melalui program Peduli Masyarakat telah mengevakuasi dan mengantar seorang laki-laki inisial JT (39) warga Kelurahan Kartoharjo, Kabupaten Nganjuk yang diduga ODGJ berobat ke Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya, Jum’at (19/04/2024).

AKBP Muhammad mengungkapkan evakuasi tersebut dilaksanakan setelah pihaknya mendapat laporan dari warga sekitar bahwa JT (39) memerlukan pengobatan karena mengalami gangguan jiwa yang serius dan memerlukan perawatan medis intensif.

“Kami sangat mengapresiasi kepedulian warga yang melaporkan kondisi JT kepada kami. Hal ini menunjukkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya peran serta dalam membantu sesama yang membutuhkan,” kata AKBP Muhammad.

Selanjutnya Polres Nganjuk melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Karoharjo Aipda Cahyo Ariyanto bersama tiga pilar Kecamatan Nganjuk Kota melakukan koordinasi dengan pihak rumah sakit untuk memastikan JT mendapatkan penanganan yang tepat dan sesuai dengan kondisinya.

Sementara itu, Aipda Cahyo mengungkapkan evakuasi JT dilaksanakan pada Kamis, (18/04/2024). Pasien diantarkan bersama-sama dengan keluarga untuk memastikan bahwa proses pengobatan berjalan lancar dan mendapatkan dukungan moral dari orang-orang terdekatnya.

“Kami berusaha memberikan pendampingan dan dukungan psikologis kepada JT dan keluarganya selama proses evakuasi dan perawatan di Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya,” ujar Aipda Cahyo Ariyanto.(acha)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Polri: Pelat Khusus ZZ Tidak Kekebalan Aturan Ganjil-Genap di Jakarta
Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Laksanakan Patroli Dialogis Obyek Vital Polsek Gayam berikan himbauan Kamtibmas
Polda Sumsel Kembali Ringkus Komplotan Debt Collector yang Tarik Paksa Mobil Debitur Menunggak Angsuran
Polres Labusel Adakan Rakor Dan Pembentukan Tim Terkait Adanya Dugaan Pertambangan Ilegal Dan BBM Bersubsidi
Demi Kesuksesan Dalam Tugas, Polsek Trucuk rutin Pemeriksa Kendaraan Patroli
Satres Narkoba Polres Siak Amankan Satu Orang Pria di Duga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika
Kapolda Bali Hadiri Rapat Bersama Komisi III DPR RI
Lihat Semua
WordPress Lightbox