[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Ngawi Hadiri Panen Raya Bersama Pangdam V Brawijaya di Desa Sekarputih Widodaren

Ngawi- Bertempat di petak sawah milik Suryono tepatnya masuk Dsn. Kenongo Rejo Ds. Sekarputih Kec. Widodaren Kab. Ngawi, Panglima Komando Daerah Militer V Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Rafael Granada Baay, S.E.M.M., melakukan panen raya padi dalam rangka Gerakan Nasional Ketahanan Pangan.

Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M.Si., bersama Forkopimda Ngawi turut hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat (19/4/2024)

“Bapak Kapolres Ngawi kegiatan hari ini, bersama Forkopimda Ngawi turut serta dalam panen raya padi yang dipimpin oleh Pangdam V Brawijaya di Desa Sekarputih, Widodaren,” ucap Kasi Humas Polres Ngawi Iptu Dian ketika dikonfirmasi media.

Acara tersebut menjadi momentum penting dalam mendukung ketahanan pangan dan kesejahteraan petani di wilayah tersebut.

Dalam sambutannya, Mayor Jenderal TNI Rafael Granada Baay mengapresiasi kerja keras para petani yang telah berkontribusi dalam mencukupi kebutuhan pangan masyarakat. Dia juga menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah dan masyarakat dalam meningkatkan produksi pertanian serta menciptakan kesejahteraan bagi petani.

Giat panen raya ini juga dihadiri oleh para pejabat dan tokoh masyarakat setempat, yang turut serta dalam proses panen sebagai bentuk dukungan terhadap program-program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan petani.

Panen raya tersebut juga menjadi ajang silaturahmi antara aparat militer, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mempererat hubungan serta memperkuat sinergi dalam memajukan sektor pertanian.

“Dalam sambutannya, Pangdam menyebutkan bahwa panen raya ini juga sebagai ajang silaturahmi antara aparat militer, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mempererat hubungan serta memperkuat sinergi dalam memajukan sektor pertanian,” lanjut Dian.

Dengan semangat gotong royong dan kerja sama yang kuat, diharapkan giat panen raya ini dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam meningkatkan produksi pertanian dan kesejahteraan petani, sehingga mampu mendukung ketahanan pangan nasional. (*py)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Viral, Polres Sukabumi Amankan Dua Pihak yang Berkelahi di Sukabumi
Polsek Palabuhanratu Awasi Penyaluran BLT Dana Desa di Desa Buniwangi
Kapolres Oku Jum’at Curhat Di Masjid Al-Iklas Karang Sari, Dengarkan Keluh Kesah Masyarakat
Polsek Kalibunder Intensifkan DDS untuk Meningkatkan Kesadaran Keamanan di Desa Kalibunder
Polsek Kota Bangun Tangkap Seorang Pemuda, Miliki 52 Poket Sabu-sabu
Polres Kukar Gelar Jumat Curhat di Desa Jongkang
Lihat Semua
WordPress Lightbox