[language-switcher]
Beranda  Berita

Laka Lantas Selama Operasi Ketupat di Polres Kediri Kota Mengalami Penurunan

Sebanyak 13 orang menjadi korban kecelakaan lalu lintas selama Operasi Ketupat Semeru 2024 di wilayah Polres Kediri Kota. Jumlah tersebut berasal dari enam kasus kecelakaan selama 4-16 April lalu.

Kanit Gakkum Ipda Andris Siswarno mengatakan, 13 orang korban laka itu hanya mengalami luka ringan. Tidak ada yang meninggal dunia. “Kerugian materiil akibat kecelakaan tersebut mencapai Rp 4 juta,” ujar Andris.

Andris menjelaskan, jumlah kasus kecelakaan lalu lintas selama Lebaran tahun ini lebih rendah bila dibandingkan tahun lalu. Hal itu disebabkan karena pelaksanaan tindakan preventif dengan patroli ke daerah rawan laka dan rawan macet rutin dilaksanakan.

Selain menggalakkan preventif, Andris juga mengaku pihaknya juga mengambil langkah preemtif yakni memberi imbauan kepada pengendara lewat pamflet atau speaker di traffic light. Menurutnya hal tersebut cukup efektif sehingga bisa menekan jumlah kecelakaan lalu lintas.
“Salah satu titik rawan laka berada di Jalan Kapten Tendean. Saat ini, jumlah kecelakaannya sudah berkurang,” lanjut Andris.

Penurunan kasus kecelakaan dibanding tahun Lebaran tahun lalu sangat drastis. Angkanya mencapai 77 persen. Andris mengatakan, Lebaran 2023 lalu jumlah angka kecelakaan tercatat 26 kasus. Dari jumlah tersebut, korban laka mencapai 39 orang. Mereka mengalami luka ringan. Dan kerugian materiilnya mencapai Rp 18,4 juta.

“Polres Kediri Kota terus berkomitmen untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas. Berbagai upaya preventif dan represif terus dilakukan,” tegas Andris. Dia menghimbau masyarakat Kota Tahu untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas saat berkendara, demi keselamatan bersama.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Jakbar Putuskan Rio Reifan Tidak Akan Direhabilitasi Usai 5 Kali Tersandung Kasus Narkoba
Giat Pagi dan Sore, Unit Samapta Polsek Baleendah Laksanakan Gatur Lalu Lintas
Sat Reskrim Polres Prabumulih bergerak cepat mendatangi TKP dugaan malpraktek oknum bidan viral di medsos
Bhabinkamtibmas Desa Sinar Rambang Bripka Enggra,SH melaksanakan giat Patroli dan sambang
Bhabinkamtibmas Polsek Cambai  Sambangi Warga Binaan wujudkan Kamtibmas aman dan Kondusif
Dukung Pelestarian Budaya Suku Dayak, Kapolres Sekadau Kunjungi Pengrajin Tameng dan Mandau di Dusun Tapang Sambas
Lihat Semua
WordPress Lightbox