[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Gelar Doa Bersama Lintas Agama Wujudkan Keamanan Dan Kedamaian Negri

Wonogiri – Polres Wonogiri menggelar doa bersama lintas agama yang diselenggarakan Polres Wonogiri dalam rangka mewujudkan keamanan dan kedamaian negri, bertempat di Hall Polres Wonogiri, Kamis malam, (25/4/2024).

Doa bersama mengangkat tema “Doa Bersama Dalam Mewujudkan Keamanan Dan Kedamaian Negri” di hadiri oleh seluruh perwakilan agama di Wonogiri yakni Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik, Konghucu, Budha dan Hindu.

Selain Kapolres Wonogiri dan seluruh anggota Polres Wonogiri dan Kodim 0728 Wonogiri, Kegiatan doa bersama di hadiri Bupati Wonogiri yang di wakili Asisten 1 Setda Kabupaten Wonogiri, Drs. Teguh Setiyono, M.M., Kasdim 0728 Wonogiri dan Forkopimda Kab. Wonogiri, ketua FKUB Kab. Wonogiri serta perwakilan tokoh agama seKabupaten Wonogiri.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., selaku penyelenggara dalam sambutannya menyampaikan bahwa doa bersama ini diselenggarakan adalah sebagai wujud kehambaan sebagai mahkluk ciptaan Allah SWT tuhan yang maha esa tentunya sebagai manusia biasa tak pernah luput dari salah, dosa dan banyaknya kekurangan.

“Maka kita bermunajat kepada tuhan semesta alam, selan itu doa lintas agama ini kita gelar agar nantinya di tahun 2024 kita semua di berikan kesehatan, keselamatan, kekuatan dan kesuksesan dalam menjalankan amanah tugas pengabdian yang terbaik pada bangsa dan negara, dalam mewujudkan keamanan dan kedamaian negri,”katanya

Dalam kegiatan doa bersama ini masing-masing perwakilan pemeluk agama dan kepercayaan secara bergantian memanjatkan doa sesuai agama dan keyakinan masing-masing.

Dalam kegiatan doa bersama lintas agama ini juga menghadirkan Ustadz Zaenal Abidin dari FKUB Kabupaten Wonogiri untuk memberikan tauziah.

Ustadz Zaenal Abidin menyampaikan materi dengan santai dan lugas khususnya banyak pesan yang disampaikan untuk menuju mewujudkan kemanan dan kedamaian negri melalui doa dan persatuan dan kesatuan.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polisi Lakukan Patroli Intensif, Cegah Tindakan Merugikan Pasca Hasil Kelulusan SMA/SMK
Sambangi SMK Negeri 2 Demak, Unit Kamsel Satlantas Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas Dan Safety Riding
Satuan Samapta Polres Bartim Melakukan Sterilisasi Ranmor R4 dan R2 di Mako Polres
Satsamapta Polres Bartim Perketat Keamanan di Mako Polres
Kasat Binmas Polres Bartim Hadiri Peresmian Perubahan Nama PDAM Menjadi PERUMDAM dan Peluncuran Pembayaran E-Channel
Personel Satsamapta Polres Bartim Berjaga di PT. Bank Rakyat Indonesia Unit Tamiang Layang
Lihat Semua
WordPress Lightbox