[language-switcher]
Beranda  Berita

Giat Silaturahmi Polres Bandara Ngurah Rai dengan Pendeta Gereja Ekklesia

Badung- Polres Kawasan Bandara Ngurah Rai melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan Pendeta atau pemimpin jemaat Gereja Ekklesia Bandara I Gusti Ngurah Rai Jalan Masjapur Tuban Kuta Badung, minggu (28/4/2024).

Kegiatan silaturahmi yang dihadiri oleh Kasat Binmas AKP I Nyoman Kendra didampingi Kaur Bin Ops (KBO) Intelkam Ipda I Wayan Miantha disambut hangat oleh Pendeta Monika V. Loloang Molle bersama dengan pengurus Gereja Ekklesia.

Dalam pernyataannya, Kasat Binmas AKP Nyoman Kendra mengatakan kegiatan silaturahmi ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang baik dengan tetap menjaga rasa kekeluargaan dan kedekatan antara Polres Bandara dengan Gereja Ekklesia.

“Menumbuhkan rasa kekeluargaan sehingga kedepannya akan selalu terjalin komunikasi dan menjalin koordinasi yang baik dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,”ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Kasat Binmas juga mengatakan pesan-pesan kamtibmas kepada Pendeta Monika dalam setiap khotbah atau ceramahnya dihadapan para jemaat untuk lebih menekankan rasa persatuan dan kesatuan bangsa dikalangan para umat.

Selain itu, tetap menjalin hubungan yang baik dan menjaga toleransi antar sesama ataupun dengan umat beragama sehingga selalu tercipta adanya saling mengasihi sesama umat.

“Sangat penting juga ditekankan kepada para jemaat rasa saling mengasihi antar sesama sehingga kedamaian itu akan selalu ada dan situasi kondusif akan selalu terpelihara dengan baik,”kata Kasat Binmas yang diamini oleh KBO Intel Wayan Miantha.

Disamping itu, terciptanya situasi kondusif merupakan tanggung jawab bersama sehingga peran serta masyarakat khususnya petugas keamanan internal gereja lebih diperdayakan dalam menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing. (hms24)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Satgas Damai Cartenz berhasil tangkap Pelaku Pembunuhan Danramil Aradide
Jelang WWF ke-10 di Bali, Fadil Imran Siapkan Strategi Khusus Pengamanan Akses Masuk Pelabuhan
Polri Pastikan Keamanan Akses Masuk ke Bali Jelang World Water Forum
Tiba di Pulau Dewata, Kabaharkam Polri disambut Langsung oleh Kapolda Bali
Masyarakat Bali Mendukung Sepenuhnya World Water Forum ke-10
Puslitbang Polri Gelar Seminar Hasil Penelitian Strategi Pengembangan SDM Polisi Siber untuk Mewujudkan Polri 4.0
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Laksanakan patroli Setiap Hari Satuan Samapta Ciptakan Situasi Aman Dan Kondusif Dalam Kota Dobo.
Simpan Narkoba Jenis Sabu Di Saku Celana, Pelaku Diamankan Sat Narkoba Polres Oku
Pawai Ta'aruf Meriahkan MTQN Ke XIII Tingkat Kabupaten Padang Lawas Utara
Peningkatan Kehadiran Polri dan TNI dalam Pengamanan RKT PT. TPL di Kabupaten Tapanuli Selatan
Pengecekan Dan Pengawasan Anggota Polres Kepulauan Aru Yang Laksanakan Tugas Oleh Propam Polres Kepulauan Aru.
PAM PADAT Sore dan Gatur di Depan Mesjid Raya Gunung Tua: Menjaga Situasi Aman dan Lancar
Lihat Semua
WordPress Lightbox