[language-switcher]
Beranda  Berita

Polsek Pekalongan Timur Patroli dan Pantau Beberapa Lokasi Nobar Timnas U-23

 

Polres Pekalongan Kota – Polda Jateng – Tribatanews.pekalongankota.jateng.polri.go.id | Demi terciptanya Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Hukum Polsek Pekalongan Timur terutama saat banyak warga melaksanakan Nonton Bareng (Nobar) Semifinal Piala Asia U23 antara Timnas Indonesia U23 melawan Timnas Uzbekistan U23, Tim patroli Polsek Pekalongan Timur dipimpin Aiptu Chairin melaksanakan Blue Light Patrol (BLP), Senin (29/04/2024).

 

Kegiatan Blue Light Patrol (BLP) ini merupakan implementasi Polri Hadir ditengah masyarakat dalam upaya mewujudkan rasa aman dan nyaman ditengah masyarakat.

 

Kapolres Pekalongan Kota, Polda Jateng AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K., melalui Kapolsek Pekalongan Timur mengatakan bahwa selama pelaksanaan Blue Light Patrol ( BLP)  menggunakan kendaraan bermotor Back Bone guna meminimalisir gangguan Kamtibmas serta mengajak warga untuk ikut bersama sama menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

 

Tim patroli Sambangi beberapa tempat diwilayah Polsek Pekalongan Timur yang menyelanggaran Nonton Bareng, dan berikan Imbauan Kamtibmas untuk bersama sama menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

 

 

Petugas Patroli Aiptu Chairin mengatakan bahwa BLP ini dilakukan dibeberapa objek vital wilayah Polsek Pekalongan Timur seperti alun-alun, Taman Sorogenen, Hotel, pasar, kantor perbankan/ ATM, pom bensin, minimarket 24 jam, Exit Tol Setono, pemukiman warga dan beberapa tempat Nonton bareng Timnas U23.

 

 

“Disela sela pelaksanaan Patroli ini, Personel Polsek Pekalongan Timur menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas serta mengajak warga untuk ikut menjaga situasi kamtibmas agar aman dan kondusif”, ujarnya.

 

 

“Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat, dengan memberikan imbauan agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah masing-masing serta melaporkan apabila menemukan, melihat dan mendengar sebuah tindak pidana”, tegasnya.

 

 

(Rid – Humas Polres Pekalongan Kota)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Periksa 8 WNI yang Diduga Bantu Buronan Thailand
7 Wilayah Ini Mulai Berlakukan Pembuatan SIM Wajib Punya BPJS Kesehatan
Lecehkan Anak Sendiri, Seorang Ibu Muda di Tangsel Jadi Tersangka
Polri Akan Ekstradisi Buronan Nomor 1 Thailand Chaowalit Thongduang, Selasa 4 Juni
Polri Minta Thailand Segera Tangkap Gembong Narkoba Fredi Pratama
Korlantas Polri Ungkap Kerencanaan, Pelaksanaan, dan Pengorganisasian KTT WWF ke-10 Berjalan Lancar
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolres Singkawang Sampaikan Arahan Ini Kepada Personil dan ASN Polres Singkawang
Kurang Dari 24 Jam, 2 Pelaku Pembunuhan Warga Bekasi Diringkus Satreskrim Polres Indramayu
Satreskrim Polres Indramayu Tangkap Pelaku Tawuran yang Tewaskan Remaja
Polri Periksa 8 WNI yang Diduga Bantu Buronan Thailand
Bhabinkamtibmas Berikan Pengenalan Tugas Kepolisian Ke PAUD RA Afdol
Piket Polres PALI Lakukan Cek Kontrol Tahanan, Pastikan Keamanan dan Ketertiban Rutan
Lihat Semua
WordPress Lightbox