[language-switcher]
Beranda  Berita

Puluhan Pengurus Serikat Buruh Kita Balikpapan Dapat Dukungan Sembako dari Kapolresta Balikpapan dalam Perayaan Hari Buruh Internasional

Balikpapan – Pada tanggal 1 Mei 2024, dalam rangka perayaan Hari Buruh Internasional, puluhan pengurus Serikat Buruh Kota Balikpapan menyambangi Mapolresta Balikpapan untuk menerima bantuan paket sembako bagi para buruh yang berhak menerimanya dari Polresta Balikpapan.

Kapolresta Balikpapan, KBP Anton Firmanto SH, SIK, MSI, didampingi oleh Wakapolresta serta ketua Serikat Buruh Kota Balikpapan beserta pengurus, menjalankan silaturahmi di lobi Gedung Mapolresta Balikpapan. Kegiatan sinergitas antara Polresta Balikpapan dan Serikat Buruh Kota Balikpapan telah terjalin sejak lama.

Dalam pertemuan tersebut, Kapolresta Balikpapan menyampaikan pemberian paket sembako kepada saudara-saudara kita yang berhak menerima, terutama bagi mereka yang berada dalam kondisi ekonomi lemah, gakin, atau mikro, dengan tujuan untuk membantu dalam meningkatkan kondisi ekonomi rumah tangga. “Namun jangan kita lihat dari jenis barang pemberiannya, namun nilai kebersamaan, solidaritas, serta sinergitas kita dalam sama-sama membangun dan menjaga kota Balikpapan tetap kondusif,” kata Kapolresta.

Kegiatan penyerahan ratusan paket sembako kepada pengurus Serikat Buruh Kita Balikpapan berlangsung dengan aman dan terkendali. Setelah penyerahan, kegiatan dilanjutkan dengan sesi foto bersama sebagai bentuk perayaan dan apresiasi atas kerja sama yang terjalin antara pihak kepolisian dan serikat buruh dalam menjaga kesejahteraan dan keamanan di Kota Balikpapan.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kompolnas Optimistis Kasus Vina Cirebon Bakal Diungkap Tuntas 
Kompolnas Optimistis Kasus Vina Cirebon Bakal Diungkap Tuntas 
Divkum Polri Berikan Penyuluhan Hukum KUHP dan HAM di Polda Sulteng
Divkum Polri Berikan Penyuluhan Hukum KUHP dan HAM di Polda Sulteng
Divisi Humas Polri Gelar Dialog Penguatan Internal di Kaltim, Dukung IKN Menuju Indonesia Emas 2045
Soal Kasus Vina, Anggota DPR Yakin Polisi dapat Tuntaskan: Jangan Terprovokasi!
Mantan Kabareskrim Minta Publik Sabar dan Tak Berasumsi Terkait Kasus Vina
Mantan Kabareskrim Minta Publik Sabar dan Tak Berasumsi Terkait Kasus Vina
Apresiasi Pelaku Usaha Atas Pengamanan World Water Forum Ke-10 di Bali
Apresiasi Pelaku Usaha Atas Pengamanan World Water Forum Ke-10 di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Sambangi Pelajar, Bhabinkamtibmas Polsek Permata Intan Sampaikan Imbauan Hindari Perundungan di Sekolah
Polsek Raya Kahean Gelar Pengaturan Lalu Lintas Siang Hari, Arus Lalin Aman dan Lancar
Kompol Herry Widodo, SH,.MH menghadiri sekaligus memberikan materi di kegiatan sosialisasi dan penyataan sikap forum pembauran kebangsaan (FPK) Kota Pagar Alam.
Bhabinkamtibmas Polsek Sidamanik Sambangi Warung Pak Torop Sirait, Ajak Warga Jaga Kamtibmas
Polsek Raya Gelar Pengaturan Lalu Lintas Sore Hari, Arus Lalin Aman dan Lancar
Polsek Raya Gelar Pengaturan Lalu Lintas Sore Hari, Arus Lalin Aman dan Lancar
Soal Kasus Vina, Anggota DPR Yakin Polisi dapat Tuntaskan: Jangan Terprovokasi!
Lihat Semua
WordPress Lightbox