[language-switcher]
Beranda  Berita

Sinergitas TNI- Polri, Kegiatan Rutin Suling di Masjid Al Irsyad

Polres Kepulauan Meranti melaksanakan kegiatan rutinnya yaitu Sholat Subuh Keliling Berjamaah (Suling). Kali ini Polres Kepulauan Meranti melaksanakan suling bersama TNI. Kegiatan sholat subuh keliling berjamaah yang diakhiri dengan dakwah ini dilaksanakan di Masjid Al Irsyad, Jalan Rintis, Gang Amelia, Selatpanjang. Rabu (1/5/2024).

Selain Tim dakwah Suling Polres Meranti dan tim dakwah Koramil Tebing Tinggi dan Rangsang, kegiatan suling ini juga di ikuti tim dakwah Suling Yayasan Fitrah Madani Meranti, tim dakwah suling Bank Riau Kepri Syariah Selatpanjang, serta pengurus dan jamaah Masjid Al Irsyad.

Dalam kesempatan ini Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Kurnia Setywan, S.H,.S.I.K, menyampaikan dalam kegiatan suling kali ini kita pererat silaturahmi Sinergitas TNI-POLRI dan masyarakat. Kita berharap agar Personil TNI – Polri dapat bersilaturahim setiap hari dengan jamaah masjid atau mushola sehingga lebih dekat bersama dengan Masyarakat.

“Semoga Kegiatan Suling  ini dapat mempererat silaturahmi antara personil Polri dan TNI dengan jamaah Mesjid maupun Mushalla. Bersama kita lakukan Syiar Agama dengan mengajak untuk melaksanakan Sholat Subuh Berjamaah di Masjid Masjid,” ucap Kapolres

Kapolres juga menyampaikan dalam kegiatan ini kita  sampaikan pesan Kamtibmas kepada jamaah dan masyarakat untuk menjaga keamanan di daerahnya masing masing terutama keamanan ditempat ibadah.

“Dalam kegiatan rutin Suling ini, kita sampaikan pesan Kamtibmas. Agar terciptanya keamanan di rumah ibadah, dimana Personil sekaligus melaksanakan patroli dan pengamanan setiap hari terhadap rumah ibadah tutupnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Dengan Terisak, Satrio Sampaikan Terima Kasih Kepada Kapolri
Australian Federal Police Kunjungi Museum Pusjarah Polri
Jaga Keamanan World Water Forum di Bali, Polda NTB Gencarkan Patroli di Kawasan Pelabuhan
Simulasikan Pengamanan WWF, TNI-Polri Gelar TFG Gabungan
Polri Gagalkan Penyelunduan 91 Ribu Benih Lobster ke Luar Negeri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personil Polsek Medan Barat Strong point/Gatur lalin sore, layani masyarakat, Antisipasikemacetan berkendaraan di jalanan
Satbrimob Polda Kalbar kembali melaksanakan kegiatan Jum’at Berkah dengan sasaran panti asuhan dan pondok pesantren yang ada di Kabupaten Kubu Raya
Unit Samapta Regu B Polsek Prabumulih Barat melaksanakan patroli kring daerah rawan
Bhabinkamtibmas Kel. Muntang Tapus Patroli dan sambang serta memberikan himbauan kamtibmas antisipasi 3C
Bhabinkamtibmas Desa Karya Mulia Bripka Jumeri menyambangi warga di desa Binaanya
Bhabinkamtibmas Desa Karang Bindu sambangi warga berikut pesannya
Lihat Semua
WordPress Lightbox