[language-switcher]
Beranda  Berita

Jumat Curhat, Polres Malang Silaturahmi Kembalikan Senyum Korban Kanjuruhan

MALANG – Kepolisian Resor Malang terus mengintensifkan Forum Jumat Curhat sebagai wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan keluhan.

Kali ini, Forum Jumat Curhat digelar bersama keluarga korban tragedi Kanjuruhan di Dusun Krajan, Desa Sindurejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang pada Jumat (3/5/2024).

Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Polres Malang, Ny Ujik Putu Kholis, memimpin kegiatan silaturahmi yang juga dihadiri oleh para pejabat utama Polres, tokoh masyarakat, dan perwakilan Aremania.

Mereka disambut hangat oleh keluarga almarhum Hermawan Efendi, salah satu korban tragedi Kanjuruhan.

Suasana hangat terasa dalam acara tersebut, di mana keakraban dan empati saling terpancar dalam obrolan ringan.

Tidak hanya itu, Kapolres Malang juga membawakan sejumlah mainan dan makanan sebagai bentuk perhatian kepada anak semata wayang korban.

Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, menjelaskan bahwa pihaknya terus menjalin komunikasi dengan keluarga korban Kanjuruhan.

Komitmen mereka untuk memberikan perhatian dan dukungan kepada keluarga korban tidak pernah pudar.

Bukan hanya dalam bentuk bantuan ekonomi, melainkan juga dalam bentuk dukungan sosial dan pemulihan.

“Kami juga terus berkomunikasi sampai sekarang pun masih komitmen untuk silaturahmi dengan para korban Kanjuruhan. Kita nggak pernah putus, tetap interaksi, apa-apa yang perlu di-support oleh Polres kita akan bantu,” ujar AKBP Putu Kholis Aryana, Jumat (3/5).

Kapolres Malang juga menegaskan komitmen Polres Malang untuk memperbaiki diri demi menjadi institusi yang dicintai oleh masyarakat.

Pembenahan terus dilakukan untuk mewujudkan harapan masyarakat akan pelayanan yang lebih baik dari Polres Malang.

“Kami juga mencoba terus memperbaiki diri agar bisa menjadi polisi yang sesuai harapan masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu perwakilan keluarga korban turut memberikan apresiasi kepada Polres Malang yang terus menjalin komunikasi dengan korban maupun penyitas tragedi Kanjuruhan.

Menurutnya, komunikasi dan silaturahmi yang intens dapat membantu pemulihan psikis keluarga korban pasca kejadian.

“Kita jadikan pelajaran bersama. Terimakasih kepada pak Kapolres serta jajarannya, berkunjung kesini luar biasa,” tuturnya.

Forum Jumat Curhat ini diharapkan bahwa hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin erat dan terjalin dengan baik, serta memberikan dukungan nyata bagi mereka yang membutuhkan, terutama bagi korban tragedi seperti di Kanjuruhan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Sukses KTT WWF ke-10, Kasatgas Walrolakir : Pengamanan Pengawalan Maksimal dan Optimal Terlaksana Dengan Baik
Penyelenggaraan World Water Forum di Bali Berjalan Aman dan Sukses, Polri Ucapkan Terima Kasih
Bali Aman Saat WWF, Akademisi Beri Apresiasi Polri
Kapolda Bali Dampingi Kabaharkam Polri Cek Venue Jatiluwih
Parisadha Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Bali Apresiasi Polri Sukses Amankan WWF
Bareskrim Polri Terus Cari Keberadaan Fredy Pratama
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolda Sumsel Makan Siang Bersama Atlet Pencak Silat Berprestasi
Pastikan Sitkamtibmas Yang Kondusif, Polres Sibolga Melaksanakan Patroli Gabungan Tiga Pilar
Team URC Unit Reskrim Polsek Medan Kota Melaksanakan Patroli & Hunting
Ini Penekanan Kapolsek Sragi Saat Hadiri Pelantikan dan Sumpah janji Anggota PPS Pilgub Jateng dan Pilbup Kabupaten Pekalongan Tahun 2024
Polres Sibolga Laksanakan Patroli Gabungan Tiga Pilar, Antisipasi Kejahatan Jalanan
Cegah Kejahatan Jalanan, Kapolsek Bulakamba Berikan Imbauan Kepada Pemuda
Lihat Semua
WordPress Lightbox