[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Kutai Timur Buka Pendaftaran Polri, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

TRIBRATAKUTIMNEWS.COM – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) resmi membuka pendaftaran tahap seleksi Pendidikan Akademi Kepolisian (Akpol), Bintara dan Tantama tahun 2024.

Pendaftaran Akpol dibuka sejak 26 Maret hingga 19 April 2024, sedangkan Bintara dan Tamtama Polri, pendaftarannya dibuka mulai 4 April sampai 25 April 2024.

Bagi Putra Putri yang berminat, pendaftaran dilakukan dengan registrasi online melalui laman https://penerimaan.polri.go.id/ dan verifikasi ke Polres atau Polda setempat.

Pembukaan pendaftaran ini juga dilakukan secara serentak di seluruh Kantor Kepolisian Republik Indonesia, diantaranya adalah Kepolisian Resort Kutai Timur dibawah kendali Polda Kalimantan Timur.

Pendaftaran seleksi bagi calon Siswa Anggota Polri tersebut juga ditandai dengan pengambilan sumpah sekaligus penandatanganan pakta integritas yang dipimpin langsung Wakapolres Kutai Timur, KOMPOL Heman Sopian, S.H., S.I.K., M.H, didampingi Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) AKP Rusianto di Aula Pelangi Polres Kutai Timur.

Kabag SDM Polres Kutai Timur AKP Rusianto mengatakan pendaftaran ini akan dilakukan dengan proses seleksi yang ketat dan transparan.

Dimana menurutnya, seleksi pendidikan Akpol, Bintara dan Tamtama menawarkan peluang emas bagi para pemuda dan pemudi yang memiliki tekad kuat dan integritas tinggi untuk menjadi bagian dari polisi yang profesional dan berkualitas.

Persyaratan umum yaitu Warga Negara Indonesia (pria atau wanita), Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Sehat jasmani dan rohani (surat keterangan sehat dari institusi kesehatan), Berumur paling rendah 18 (delapan belas) tahun pada saat diangkat menjadi anggota Polri, Tidak pernah dipidana karena melakukan suatu kejahatan (SKCK) dan Berwibawa, jujur, adil, dan berkelakuan tidak tercela.

Humas Polres Kutai Timur.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Bareskrim Polri Periksa Caleg Aceh Terkait Kasus Sabu 70 Kg
Personel Diminta Tebar Senyuman Saat Layani Masyarakat
Personel Pengamanan WWF Ke-10 Dapat Penghargaan dan Tali Asih
Indonesia Indicator: Polri Ikut Andil Suksesnya World Water Forum
Sukses KTT WWF ke-10, Kasatgas Walrolakir : Pengamanan Pengawalan Maksimal dan Optimal Terlaksana Dengan Baik
Penyelenggaraan World Water Forum di Bali Berjalan Aman dan Sukses, Polri Ucapkan Terima Kasih
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personil Polsek Kayan Hulu BKO Pengamanan Unras Di Wilayah Polsek Kayan Hilir
Bhabinkamtibmas Ajak Warga Untuk Sama-Sama Menangkal Berita Hoax Yang Banyak Berkembang Di Masyarakat
Sambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Musi Rawas Gelar Penghijauan dengan Penanaman Puluhan Bibit Pohon
Kunjungan Irjen Pol Ahmad Luthfi sangat di nantikan masyarakat
Tim Kegiatan Monev Pelayanan Publik Tinjau Langsung Ruang Pelayanan Publik Polres Majalengka
Patroli Dialogis di Masjid Asy Syuhada, Polsek Rowokangkung Sampaikan Pesan Kamtibmas
Lihat Semua
WordPress Lightbox