[language-switcher]
Beranda  Berita

Cegah Antrian Panjang Dan Gangguan Kamtibmas Polsek Kuaro Tingkatkan Patroli di SPBU

Polsek Kuaro terus meningkatkan kehadiran dan kewaspadaan dalam rangka menjaga keamanan wilayah. Salah satu langkah yang diambil adalah dengan melakukan patroli rutin dan pengecekan di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah hukum Polsek Kuaro Senin (6/5/24).

Kapolres Paser AKBP Yusep Dwi Prastiya, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Kuaro Iptu Andi Ferial, SH mengatakan tujuan utama dari patroli ini adalah untuk mencegah potensi antrian panjang, tindakan kriminal dan kecurangan di SPBU dan memberikan rasa aman kepada warga yang sedang melakukan aktivitas pengisian bahan bakar.

“Aktivitas patroli dan pengecekan di SPBU merupakan bagian dari upaya kami dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. SPBU sering menjadi target kejahatan dan terjadinya pengoplosan BBM oleh karena itu kehadiran kami di sini sangat penting,” kata Kapolsek Kuaro.

Selain memantau keamanan di sekitar SPBU, petugas juga memberikan himbauan kepada pengguna kendaraan untuk selalu memperhatikan keamanan pribadi dan barang bawaan mereka. Edukasi mengenai langkah-langkah preventif dalam menghadapi potensi tindakan kriminal juga menjadi bagian dari kegiatan patroli tersebut.

Kegiatan patroli di SPBU ini menjadi contoh nyata dari sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman Polsek Kuaro berkomitmen untuk terus melaksanakan patroli rutin sebagai langkah preventif dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayahnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum ke-10 di GWK
Persiapan Polri Amankan Opening Ceremony World Water Forum ke-10 di Bali
DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 
Kegiatan Sterilisasi Polri Jelang Kedatangan Delegasi Hingga Tamu VVIP World Water Forum di Bali
Cek Venue Balinese Water Purification, Polri : Pastikan Pengamanan dan Rute
Perhelatan KTT WWF ke-10 : Posko Satgas Walrolakir Monitoring Pengamanan VVIP & VIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Balikpapan Timur dalam Pengamanan Penerimaan Jamaah Calon Haji Kloter 5, Asal Provinsi Sulawesi Utara di Embarkasi Balikpapan
Minggu Kasih: Kapolres Sekadau Ajak Masyarakat Dusun Gonis Butun Bersinergi Menjaga Kamtibmas
Pererat Hubungan, Minggu Kasih Kapolres Bontang kunjungi Gereja Betel Tabernakel Yahweh Jireh Kel Telihan
Polresta Balikpapan Siap Amankan Pertandingan Sepak Bola Championship Series Liga 1 2024, Borneo FC vs Madura United
Bersama Forkopimda, Kapolres PPU  Kawal Kirab Drumcorps Integrasi Yontarlat Kijang Latsitardanus XLIV / 2024
Polres Sekadau Sukses Amankan Festival Keling Kumang 2024, Kapolres Apresiasi Pelestarian Budaya Dayak
Lihat Semua
WordPress Lightbox